Tim SAR Tambah Alat Pencarian Remaja Bunuh Diri Lompat dari Jembatan Barelang Batam
KEPRI - Pencarian korban diduga bunuh diri dengan meloncat dari Jembatan Barelang, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), masih berlanjut.
Tim SAR gabungan menambahkan peralatan pencarian hari ini dengan mengerahkan dua unit kapal dari Sat Brimob Polda Kepri dan perahu dari nelayan lokal.
"Kami memperluas pencarian dengan menambahkan kapal karet dari Sat Brimob Polda Kepri dan longboat milik nelayan setempat. Pencarian terhadap korban akan terus dilakukan selama tujuh hari ke depan," kata Humas Kantor SAR Tanjungpinang Ardila Azizi di Batam, Selasa 14 Mei, disitat Antara.
Ia menjelaskan, seorang pemuda berinisial MM (20) diduga nekat bunuh diri dengan melompat dari Jembatan Barelang, Kota Batam, pada Sabtu 11 Mei 2024 sekira pukul 22.04 WIB.
"Kami belum menemukan korban. Tim SAR bersama masyarakat setempat terus berusaha menyisir daerah sekitar perairan Jembatan Barelang," ujar dia.
Baca juga:
- Sikapi Ancaman Rusia di Eropa, Jerman Dikabarkan Susun Aturan Wajib Militer di Atas Usia 18 Tahun
- Dari 47 RUU Prolegnas 2024, Formappi Tuduh DPR Diam-diam Sahkan RUU DKJ di Tengah Pemilu
- KPU Bolehkan Pelantikan Caleg Terpilih Coba-coba Ikut Pilkada 2024 Menyusul, Pakar: Bentuk Akal-akalan
- PDIP Bakal Dengarkan Suara Anak Ranting hingga DPC soal Sikap di Pemerintahan Prabowo-Gibran
Sebelumnya, Kepala Basarnas Tanjungpinang Slamet Riyadi dalam keterangan yang diterima di Batam, Ahad mengatakan berdasarkan kronologis, pada Sabtu 11 Mei, sekira pukul 22:04 WIB, menurut pengakuan saksi, saat itu korban duduk di atas Jembatan Barelang seorang diri.
"Dan korban meminjam hp saksi dengan alasan untuk menelpon keluarganya. Setelah meminjam hp saksi tersebut, korban langsung nekat melompat dan hanya tersisa sandal saja yang tertinggal di atas jembatan untuk identitas belum diketahui," kata Slamet.
Setelah itu, kata dia, tim rescue Pos SAR Batam berjumlah lima orang langsung menuju ke lokasi kejadian kecelakaan menggunakan rescue carrier.
"Dikarenakan cuaca hujan dan berangin serta jarak pandang yang terbatas, pencarian dilaksanakan penyisiran di pinggir pantai di sekitar lokasi Jembatan Barelang 1," tandasnya.
Apabila Anda butuh bantuan konsultasi untuk mengatasi masalah depresi, tekanan mental atau kesehatan jiwa. Termasuk mengetahui atau melihat orang yang hendak melakukan aksi bunuh diri, Anda dipersilakan menghubungi hotline fasilitas layanan darurat Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI di nomor 119.