Siap-siap! Pembaruan untuk Forza Motorsport Akan Diluncurkan Minggu Depan
JAKARTA - Pengembang Turn 10 mengumumkan akan mulai meluncurkan pembaruan untuk gim balapnya yaitu Forza Motorsport dengan lebih banyak trek dan pembaruan fitur di dalam gim.
“Ini adalah perubahan yang tidak kami rencanakan, namun kami sadari bahwa ini merupakan prioritas besar berdasarkan masukan Anda. Umpan balik yang terus menerus sangat berharga,” kata Direktur Game Forza Motorsport, Andy Beaudoin dalam pengumumannya.
Selain itu, pengembang juga meningkatkan pengalaman bermain multiplayer secara keseluruhan dengan beberapa perubahan signifikan, termasuk:
Pembaruan ini akan meningkatkan pengalaman Anda dengan menilai peringkat keselamatan pengemudi secara lebih akurat dan memperbarui algoritma pencocokan, untuk mencocokkan pemain yang memiliki peringkat keamanan yang lebih dekat. Sehingga, bisa membantu Anda menemukan lawan yang cocok.
“Misalnya, pemain dengan peringkat keamanan 'S' tidak boleh lagi mencocokkan pemain dengan peringkat keamanan 'E' dan 'D',” jelasnya lebih lanjut.
Mulai minggu depan, pengembang juga memperkenalkan perubahan pada cara penghitungan Peringkat Keamanan dan perhitungannya, dimulai dengan meningkatkan balapan yang diperlukan menjadi 20 dari 10.
Selain itu, pengembang juga melakukan sedikit penyesuaian pada Drivatar AI untuk memperbaiki perilaku awal balapan dan memberikan pengalaman yang lebih lancar di tikungan 1.
Baca juga:
- Apple Akan Menghadirkan Lima Gim Baru ke Apple Arcade Bulan Juni
- Siap-siap, RPG WitchSpring R akan Diluncurkan pada 29 Agustus
- Turn 10 Studios Bakal Hadirkan Banyak Fitur untuk Mode Multiplayer Forza Motorsport
- Telkomsel Kembali Gelar IndonesiaNEXT Season 8, Ciptakan Talenta Digital Tanah Air yang Andal
Pembaruan ini akan mengurangi pengereman yang tidak diperlukan oleh AI secara keseluruhan. Hal ini mencakup kasus ketika AI mencoba menyalip, 2 mobil melebar di tikungan, di puncak tikungan, dan di jalan lurus.
Tidak lupa, Turn 10 berencana menambahkan fitur-fitur dalam beberapa bulan mendatang seperti Car Proximity Radar, Endurance Races, dukungan untuk Logitech TrueForce, Spectate Mode, dan banyak lagi. Forza Motorsport tersedia untuk Xbox Series X/S dan PC.