Israel Bilang akan Banjiri Gaza dengan Bantuan Kemanusiaan, Jubir: IDF: Masalahnya Distribusi
JAKARTA - Israel akan berusaha membanjiri Jalur Gaza, dengan bantuan kemanusiaan dari berbagai titik masuk, kata juru bicara utama militer negara itu, saat tekanan internasional meningkat seiring dengan meningkatnya masalah kelaparan di wilayah kantong Palestina tersebut.
"Kami berusaha membanjiri wilayah tersebut, membanjirinya dengan bantuan kemanusiaan," kata juru bicara Israel Defense Forces (IDF) Laksamana Muda Daniel Hagari, melansir Reuters 14 Maret.
Pada Hari Rabu, militer Israel mengumumkan enam truk bantuan dengan pasokan dari Organisasi Pangan Dunia (FAO) telah memasuki bagian utara Jalur Gaza, di mana krisis kelaparan sangat akut, melalui penyeberangan di pagar keamanan yang dikenal sebagai gerbang ke-96.
Lebih banyak konvoi serupa akan menyusul serta pengiriman dari titik masuk lainnya, dilengkapi dengan pengiriman udara dan kargo bantuan melalui laut, kata Laksda Hagari.
"Kami belajar dan meningkatkan serta melakukan perubahan yang berbeda-beda agar tidak menciptakan rutinitas tetapi menciptakan keragaman cara yang bisa kita masuki," ujarnya.
Namun, ia mengakui memasukkan pasokan ke daerah kantong hanyalah salah satu bagian dari masalah dan masih banyak yang perlu dilakukan, untuk memecahkan masalah bagaimana mendistribusikannya secara adil dan efisien kepada orang-orang yang sangat membutuhkan.
"Masalah di Gaza adalah masalah distribusi," kata Laksda Hagari.
Tantangan dalam menyalurkan dan mendistribusikan bantuan dengan aman terlihat jelas pada awal bulan ini, ketika konvoi truk bantuan dikepung oleh ribuan orang yang mencoba mendapatkan pasokan dan tentara melepaskan tembakan.
Seratusan orang tewas dalam insiden tersebut meskipun terdapat perbedaan pendapat yang tajam dari otoritas kesehatan Palestina, yang mengatakan sebagian besar korban tewas ditembak mati, sementara Israel mengatakan sebagian besar terinjak-injak hingga tewas atau tertabrak truk karena panik.
Setelah lebih dari lima bulan perang di Gaza, lembaga-lembaga bantuan telah memperingatkan 2,3 juta penduduk di wilayah tersebut menghadapi risiko kelaparan yang semakin besar, jika pasokan makanan tidak ditingkatkan secara signifikan dan menuduh Israel tidak berbuat cukup untuk memastikan bantuan yang dapat disalurkan.
Baca juga:
- Serangan Drone Ukraina Sukses Rusak Kilang Minyak Rusia
- Hamas Nilai Rute Bantuan Maritim untuk Gaza Tidak Memadai dan Terlalu Lambat
- Ajudan Navalny Khawatirkan Keselamatannya dan Warga Pengasingan Beberapa Jam Sebelum Penyerangan
- Amerika Serikat Akui Peran UNRWA Tidak Tergantikan, Tapi Penghentian Pendanaan Bisa Jadi Permanen
Israel mengatakan pihaknya tidak membatasi jumlah bantuan yang diperbolehkan masuk ke Gaza, menyalahkan kegagalan lembaga bantuan sebagai penyebab tertundanya bantuan. Namun, Israel menghadapi tuntutan yang meningkat, termasuk dari sekutu terdekatnya, untuk berbuat lebih banyak.
Sebagian besar bantuan yang masuk ke Gaza disalurkan oleh Israel di Kerem Shalom, sebuah stasiun bea cukai di titik perbatasan antara Mesir, Israel dan Gaza, sebelum kemudian dibawa melalui Kota Rafah di selatan, titik penyeberangan utama antara Mesir dan Gaza.
Namun, ketika lembaga-lembaga bantuan kesulitan mendistribusikan bantuan, hal ini menjadi semakin problematis dan semakin banyak tuntutan dari negara-negara besar, termasuk Amerika Serikat dan Uni Eropa agar lebih banyak titik persimpangan dibuka.