Soal Hilangnya Lagu K-pop, Kakao M Sebut Spotify yang Akhiri Perjanjian Lisensi
JAKARTA - Setelah Spotify, kini giliran pihak Kakao M memberi pernyataan terkait hilangnya lagu-lagu K-pop dari platform streaming tersebut.
Sebelumnya, pihak Spotify menyatakan perjanjian lisensi yang kedaluwarsa menjadi penyebab seluruh lagu tersebut dihapus.
Pihak Kakao M mengiyakan pernyataan tersebut. Tetapi, mereka menambahkan bahwa Spotify adalah pihak yang memilih untuk tidak memperbarui kontrak meskipun Kakao M sudah meminta bagian.
Baca juga:
Kakao M mempertimbangkan untuk menyediakan katalog musik di Spotify Korea saja atau secara global. Rencana ini masih dalam tahap diskusi dan Kakao M meminta pembaruan kontrak.
Jeff Benjamin dari Billboard menulis di Twitter-nya, sebuah sumber melaporkan berbagai artis dan label yang sebelumnya didistribusikan Kakao M sedang mencari partner distribusi baru.
Salah satunya agensi milik solois PSY, P-NATION di mana katalog dua artis mereka, HyunA dan Jessi sudah kembali tersedia di Spotify. Namun penggemar melihat jumlah putar (total streaming) kedua artis kembali dari nol.