Nova Widianto Ungkap Kendala Anak Asuhnya Sulit Tekuk Rinov/Pitha

JAKARTA – Nova Widianto membeberkan kendala mengapa anak asuhnya ganda campuran Malaysia Chen Tang Jie/Toh Ee Wei sulit mengalahkan wakil Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Chen Tang Jie/Toh Ee Wei adalah salah satu pasangan top saat ini yang pernah menghentikan lawan-lawan dari lima besar peringkat BWF. Namun, mereka belum pernah menang melawan Rinov/Pitha.

"Tang Jie/Ee Wei bukanlah diri mereka yang biasanya saat melawan Rinov/Pita. Mereka kalah dalam tiga kali pertemuan. Hal itu karena mereka cenderung mengikuti irama permainan lawan," ujar Nova dikutip The Star.

Chen Tang Jie/Toh Ee Wei saat ini menempati peringkat kesembilan BWF. Tempat itu jelas lebih baik dibandingkan Rinov/Pitha yang berada di peringkat ke-18.

Meski unggul peringkat, Chen/Toh belum pernah menang satu kali pun dalam tiga kali pertemuan dengan Rinov/Pitha tahun kemarin. Tiga turnamen dimaksud ialah China Masters, Australia Open, dan Malaysia Masters.

Pada tahun ini, Chen/Toh dijadwalkan kembali bersua Rinov/Pitha pada babak pertama India Open di New Delhi pada 16-21 Januari 2024.

Nova memperingatkan jika tidak ingin kalah lebih awal maka anak asuhnya harus tidak terjebak ke dalam rencana permainan Rinov/Pita.

"Mereka harus mengambil inisiatif dengan bermain lebih cepat dan tidak membiarkan Rinov/Pita mengendalikan permainan. Jika mereka bisa menjaga hal ini, mereka bisa menang dan mengincar hasil lebih baik di India Open," ujar dia.

Chen/Toh sejauhi tercatat sudah mengalahkan pasangan nomor dua dunia asal Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, pasangan nomor tiga dunia asal Korea Selatan, Seo Sung-jae/Chae Yu-jung, pasangan China nomor empat dunia, Feng Yanzhe/Huang Dongping, dan pasangan China nomor lima dunia, Jiang Zhenbang/Wei Yaxin.

Pasangan peringkat satu dunia asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, adalah satu-satunya pasangan lima besar yang belum pernah dikalahkan oleh ganda campuran Malaysia ini.