Rencana Besar BMW di India pada 2024, Kenalkan Model Seri-5 hingga Mini Terbaru
JAKARTA - Sebagai negara dengan penduduk terbanyak di dunia saat ini dan perekonomian yang terus meningkat, India selain China adalah tujuan utama pemasaran produsen otomotif global termasuk BMW.
Perusahaan kendaraan mewah asal Jerman ini berhasil menjalani tahun 2023 dengan impresif setelah berhasil meluncurkan beberapa produk terbarunya untuk berbagai pasar. Pabrikan Bavaria ini akan melanjutkan trennya dengan meluncurkan berbagai model di India untuk 2024.
Dilansir dari Autocar India, Senin, 1 Januari, BMW Seri-5 generasi terbaru akan menyapa pasar India dengan menawarkan beberapa teknologi terbaru, mulai dari kluster instrumen teranyar hingga sistem iDrive 8.5 yang dikembangkan menjadi lebih baik.
Meskipun beberapa versi dari Seri-5 yang saat ini dijual tidak akan dibawa ke pasar India, pabrikan akan membawa model ini dengan versi wheelbase lebih panjang dan akan menjadi pesaing langsung dari Mercedes-Benz E-Class.
Selain versi mesin pembakaran murni (ICE), merek ternama ini juga akan membawa Seri-5 versi EV, yaitu i5. Meskipun masih belum diketahui tipe yang akan dibawa untuk pasar India, namun sedan tersebut menawarkan varian M60 xDrive dan eDrive40 untuk konsumen global.
Baik Seri-5 maupun i5 akan melengkapi jajaran kendaraan mewah di negara tersebut. Namun, sepertinya pelanggan harus menunggu lebih lama karena kedua model ini diperkirakan hadir di pasar India pada akhir 2024 mendatang.
Baca juga:
Tidak hanya membawa lini kendaraan BMW, perusahaan juga akan membawa model Mini terbaru. Cooper generasi terbaru akan dibawa ke pasar India dengan beberapa perubahan dan peningkatan yang signifikan dibandingkan sebelumnya.
Model tersebut akan hadir dalam versi listrik menawarkan paket baterai 40,7 kWh dengan jangkauan 305 km untuk varian E dan SE yang memiliki jarak tempuh 402 km pada baterai 54,2 kWh. Hatchback tersebut akan hadir di negara tersebut pada awal 2024 ini.
Terakhir, Mini Countryman terbaru juga akan diboyong dengan ruang kabin yang lega dan memiliki kemampuan berkendara lebih baik. Kemungkinan versi ICE akan ditawarkan dengan mesin bensin 2,0 liter turbocharged.
Versi EV juga akan mewarnai pasar kendaraan ramah lingkungan dengan tipe E yang memiliki motor listrik tunggal berkekuatan 204 dk dan torsi 250 Nm dan SE ALL4 berpenggerak empat roda dan motor listrik ganda berkekuatan 313 dk dan torsi 494 Nm. Keduanya mengusung baterai 66,45 kWh dan menawarkan daya jangkau 462 km dan 433 km.