NASA Akan Luncurkan Satelit PACE untuk Amati Awan dan Aerosol

JAKARTA – Satelit PACE telah dirancang sejak tahun 2015 oleh Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA). Meski telah dirancang cukup lama, satelitnya baru selesai dibangun tahun ini.

NASA mengatakan bahwa mereka sedang mempersiapkan peluncuran PACE. Rencananya, misi ini akan direalisasikan pada Januari tahun depan. Satelit ini akan digunakan untuk mengumpulkan data tentang komposisi kimia serta pergerakan dari aerosol dan awan.

“PACE akan memberikan wawasan penting tentang partikel garam laut, asap, polutan buatan manusia, dan debu di udara, yang secara kolektif disebut aerosol, dengan mengamati bagaimana mereka berinteraksi dengan cahaya,” tulis NASA dalam rilis resmi.

Harapannya, data PACE bisa digunakan oleh para ilmuwan untuk memberikan jawaban tentang bagaimana aerosol memengaruhi pembentukan awan. Misi PACE juga akan membantu dalam membedakan antara awan es dan awan cair.

Saat berada di orbit, dua instrumen dari PACE akan mulai bekerja. Masing-masing instrumen akan fokus mengamati aerosol dan awan. Hasil dari pengamatan dua instrumen ini akan digabungkan untuk mengetahui bentuk interaksi keduanya.

Instrumen atau polarimeter di PACE diperkenalkan dengan nama HARP2 dan SPEXone. Keduanya akan mengukur sudut polarisasi cahaya yang menunjukkan karakteristik spesifik dari pantulan cahaya, menurut Wakil Ilmuwan Proyek PACE Brian Cairns.

“Cahaya yang meninggalkan Matahari bergerak ke segala arah seperti gelombang, ini disebut cahaya tidak terpolarisasi. Ketika berinteraksi dengan sesuatu seperti awan atau partikel aerosol, cahaya dapat berosilasi lebih banyak ke satu arah dibandingkan arah lainnya,” jelas Cairns.

Sejauh ini, para ilmuwan telah memiliki alat untuk mengamati aerosol, tetapi tanpa polarimeter. Maka dari itu, NASA membangun PACE dengan polameter sebagai pendukung yang mumpuni untuk mengamati aerosol serta awan.

Satelit PACE akan memindai Bumi setiap dua hari sekali untuk memberikan wawasan secara real time. Setiap data yang dikumpulkan oleh PACE akan diterima dan langsung dianalisis oleh para ilmuwan.