Pengguna ChatGPT Sekarang Bisa Jelajahi Internet via Bing

JAKARTA - OpenAI baru saja mengumumkan bahwa ChatGPT kini dapat menjelajah internet untuk memberikan informasi terkini dan otoritatif, lengkap dengan tautan langsung ke sumber.

Fitur itu disebut dengan Browse with Bing, saat ini hanya terbuka bagi mereka yang memiliki langganan Plus Enterprise, tetapi perusahaan mengatakan akan segera meluncurkannya “kepada semua pengguna”.

"Penjelajahan tersedia untuk pengguna Plus dan Perusahaan saat ini, dan kami akan segera memperluasnya ke semua pengguna," tulis perusahaan dalam sebuah postingan di platform X pada Kamis, 28 September.

OpenAI sebelumnya telah menguji fitur yang memungkinkan pengguna mengakses informasi terbaru melalui Bing dalam penawaran premium ChatGPT Plus. Namun, kemudian dinonaktifkan karena kekhawatiran bahwa hal itu dapat memungkinkan pengguna melewati paywall.

Jika pelanggan ChatGPT Plus dan pengguna ChatGPT Enterprise ingin menggunakan fitur ini, mereka bisa melihat di menu drop-down di bawah pemilih GPT-4 di bagian atas aplikasi.

"Penjelajahan sangat berguna untuk tugas-tugas yang memerlukan informasi terkini, seperti membantu Anda melakukan riset teknis, mencoba memilih sepeda, atau merencanakan liburan," tambah perusahaan.

Sebelumnya, OpenAI juga meluncurkan kemampuan baru yang memungkinkan pengguna untuk dapat melakukan percakapan suara dengan ChatGPT di Android dan iOS, serta memasukkan gambar ke dalamnya di semua platform.

Dengan memasukkan suatu gambar, seperti tempat terkenal, ChatGPT nantinya akan memberikan Anda saran tentang apa saja yang menarik dari tempat tersebut.