Spotify Hadirkan Banyak Peningkatan untuk Kreator Podcast, Apa Saja?
JAKARTA - Spotify baru saja menghadirkan banyak opsi agar pengguna dapat menyesuaikan halaman podcast mereka, termasuk mempromosikan milik orang lain.
Pembaruan ini akan memberikan konten kreator memiliki kontrol lebih besar terhadap tampilan mereka di mata penggemar, dan penggemar akan memiliki akses ke lebih banyak informasi untuk membantu penemuan podcast.
Seperti kemampuan untuk menyorot episode tertentu, melakukan promosi silang dengan acara lain untuk menjangkau pemirsa baru, menampilkan spanduk promosi untuk konten berbayar mereka, dan menautkan ke akun media sosial pada bio sehingga penggemar dapat tetap berinteraksi di setiap saluran.
Kreator juga dapat melihat jumlah total tayangan untuk acara dan masing-masing episode selama periode 30 hari, termasuk data yang sedang tren dan perincian dari mana tayangan tersebut berasal di Spotify.
"Berbekal wawasan tersebut, kreator dapat bereksperimen dengan meningkatkan laman acara, menyusun deskripsi episode yang lebih kuat dan memperketat SEO podcast untuk melihat apakah pengoptimalan meningkatkan tayangan di Spotify," kata Spotify dalam pengumumannnya, Kamis, 24 Agustus.
Baca juga:
Lebih lanjut, Spotify juga memberikan lebih banyak peluang kepada kreator untuk mencari cuan dari karya mereka.
Di mana kemitraan Spotify dengan Patreon dapat dimanfaatkan kreator untuk mendistribusikan konten eksklusif langsung ke Spotify, membantu acara meningkatkan jumlah penonton, dan memberikan tempat baru dan lama untuk mendengarkan acara favorit mereka.
"Bagi kreator yang menyelenggarakan acaranya di Spotify untuk Podcaster, kami terus berinvestasi pada opsi monetisasi seperti fitur Iklan Otomatis kami," ujar Spotify.
Program ini baru saja diperluas ke luar Amerika Serikat (AS), hingga mencakup Inggris dan Australia. Selain itu, kreator juga dapat melacak penghasilan dengan lebih akurat, mengukur kinerja kampanye iklan dan langganan, dan menggunakan wawasan tersebut untuk mengoptimalkan apa yang berhasil.