Piala AFF U-23 2023: Malaysia dan Vietnam Menang, Timnas Indonesia Terselamatkan

JAKARTA – Tim nasional Indonesia U-23 dipastikan lolos ke babak semifinal Piala AFF U-23 2023. Itu setelah Malaysia dan Vietnam sama-sama menang di laga terakhir fase grup.

Malaysia dan Vietnam kompak menang di laga terakhir Grup B dan Grup C pada Selasa, 22 Agustus malam WIB. Harimau Malaya sukses mengalahkan Timor Leste, sedangkan Vietnam menekuk Filipina.

Kemenangan 3-1 atas Timor Leste di pertandingan terakhir fase Grup B membuat Malaysia memastikan diri lolos ke babak semifinal sebagai juara grup dengan poin maksimal dari dua laga.

Posisi Malaysia itu diikuti Indonesia di posisi runner-up dengan tiga poin berkat mengalahkan Timor Leste. Sementara itu, Timor Leste di juru kunci karena tidak pernah mendapat poin.

Vietnam juga memastikan diri lolos sebagai juara Grup C setelah menang tipis 1-0 atas Filipina. Adapun satu tim lainnya yang lolos lewat jalur juara grup adalah Thailand di Grup A.

Kemenangan kedua tim di atas membuat Pasukan Garuda mempertahankan posisi sebagai runner up terbaik dengan tiga poin. Skuad Shin Tae Yong itu diikuti oleh Filipina di tempat kedua.

Di babak semifinal nanti, Indonesia akan berhadapan dengan Thailand yang merupakan juara di Grup A. Sementara itu, Vietnam dan Malaysia berhadapan satu sama lain.

Kedua pertandingan semifinal akan sama-sama berlangsung pada Kamis, 24 Agustus mendatang. Vietnam dan Malaysia akan kick off pukul 16.00 WIB, diikuti Indonesia vs Thailand pukul 20.00 WIB.