Hutama Karya Rampungkan Proyek Perbaikan dan Beautifikasi di Tol JORR S dan ATP
JAKARTA – PT Hutama Karya (Persero) atau Hutama Karya telah menyelesaikan perbaikan dan beautifikasi di dua ruas tol yang dikelolanya yakni Ruas JORR Seksi S (JORR-S) dan Akses Tanjung Priok (ATP).
Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Tjahjo Purnomo mengatakan, pada dua jalan tol tersebut telah selesai dilakukan pemeliharaan dengan penanganan sementara terhadap lubang yang diakibatkan karena cuaca atau muatan kendaraan berlebih dengan menggunakan patching atau pengaspalan agar lubang tersebut tidak membahayakan pengguna jalan.
Setelah itu dilakukan scraping, filling & overlay (SFO) atau pengelupasan perkerasan lama dan mengisi kembali dengan material baru serta mememelihara pada off ramp dan simpang susun di Ruas JORR-S KM 19+550 s/d KM 33+800 Jalur A & B maupun di Ruas ATP dari KM 58+300 hingga HK 67+700.
“Pemeliharaan pada jalan tol secara keseluruhan telah rampung per akhir bulan April 2023. Selain itu juga dilakukan beautifikasi yang dilakukan secara rutin pada fasilitas penunjang lainnya,” jelasnya dalam keterangan resmi, Senin, 19 Juni.
Beautifikasi yang dimaksud yakni seperti pengecatan ulang pada marka, guard rail atau pagar pengaman jalan, concrete barrier atau pembatas jalan, overpass, marka jalan, penggantian lampu PJU menjadi lampu LED smart lamp.
“Serta pembersihan saluran air (drainase) serta melakukan pembersihan sampah dan penyapuan jalan setiap harinya,” tutur Tjahjo.
Dari sisi transaksi, kata Tjahjo, juga dilakukan peningkatan pelayanan dengan merekondisi atau pergantian baru pada 15 peralatan tol dan penambahan 8 gardu baru pada Tol dari enam menjadi delapan unit di Tol ATP.
Selain pemeliharaan, penghijauan di jalan tol juga rutin dilakukan, utamanya pada hari peringatan yang berhubungan dengan lingkungan seperti Hari Pohon, Hari Ozon Sedunia, Hari Penanggulan Degradasi dan Hari Lingkungan hidup sedunia pada 5 Juni lalu.
“Penanaman pohon dilakukan dengan tujuan menciptakan jalan tol yang hijau ramah lingkungan, di mana pengembangan infrastruktur harus selalu diimbangi dengan pelestarian lingkungan,” jelasnya.
Baca juga:
Pada kesempatan ini, Hutama karya menghimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu mematuhi ketentuan dan tata tertib yang berlaku di jalan tol, serta memastikan kecukupan saldo UE sebelum memasuki gerbang tol.
“Apabila pengguna jalan lupa untuk mengisi saldo UE, dapat menggunakan aplikasi HK Toll Apps yang dimiliki oleh Hutama Karya di mana terdapat fitur Cek Saldo UE dan juga dapat melakukan top up saldo UE,” ujarnya.