Dayana Main Angklung di Kedubes Indonesia, Cantik Berbalut Selendang Adat
JAKARTA - Dayana, perempuan Kazakhstan yang jadi sorotan netizen di Indonesia menyambangi kantor Kedutaan Besar RI (KBRI) Nur-Sultan, Astana, Kazakhstan. Dayana mulai mengenali budaya Indonesia dari kunjungannya.
Kunjungan Dayana pemilik akun Instagram @demi.demik ini diunggah dalam postingan akun Instagram resmi Kedubes RI di Kazakhstan.
“Sahabat kita @demi.demik berkunjung ke Rumah Budaya Indonesia, KBRI Nur-Sultan, untuk berbincang-bincang dengan Duta Besar RI untuk Kazakhstan Rahmat Pramono dan mengenal budaya Indonesia,” demikian postingan yang dikutip VOI, Kamis, 21 Januari.
Dalam kunjungannya, Dayana mengaku ingin belajar bahasa Indonesia dan memasak makanan Indonesia.
“Thank you for coming Dayana. We wish to welcome you again,” demikian postingan KBRI Nur-Sultan.
Baca juga:
Dayana berfoto menggunakan kain adat budaya Indonesia. Di akun Instagramnya, Dayana juga memainkan angklung dan memvideokan gamelan yang berada di rumah budaya KBRI Kazakhstan.
“Kami belajar banyak tradisi dan budaya Indonesia. Sangat menarik,” kata Dayana dalam postingannya.