KPK Bakal Klarifikasi Kekayaan Kadinkes Lampung Pekan Ini
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berencana memanggil Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Lampung Reihana Wijayanto pada pekan ini. Pemanggilan ini untuk melakukan klarifikasi laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) yang tak sesuai gaya hidupnya.
"Minggu ini (diminta klarifikasi, red)," kata Deputi Bidang Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan melalui keterangan tertulis, Rabu, 3 Mei.
Pahala belum memerinci waktu pemanggilannya. Namun, bisa saja pemanggilan akan dilakukan pada Kamis, 4 Mei atau Jumat, 5 Mei.
"Lagi nyocokin jadwal dengan beliau," ucapnya.
Sebelumnya, Reihana jadi sorotan warganet karena sering memamerkan gaya hidup mewah di media sosial TikTok dan Instagram. Terlihat dia kerap mengunggah penampilannya menggunakan barang branded yang nilainya mencapai ratusan juta seperti tas, baju, hingga cincin mewah.
Baca juga:
- Jalan Otista Resmi Ditutup, Pemkot Bogor Siagakan Personel 24 Jam
- Otista Dibangun Ulang, Satlantas Siapkan Tiga Opsi Jalur ke Istana Bogor
- Jembatan Otista Direvitalisasi, Berikut Pengalihan Arus Lalu Lintas di Kota Bogor
- Revitalisasi, Jembatan Otista Mengarah Istana Bogor Ditutup 1 Mei hingga Desember 2023
Selain itu, dia juga pernah terlihat menaiki Toyota Alphard berwarna hitam. Hanya saja, mobil mewah itu tidak tercantum dalam LHKPN yang dilaporkannya pada 2022.
Dalam laporan tersebut, dia hanya mencatatkan kepemilikan tiga mobil yaitu Nissan Elgrand Minibus, Toyota Minibus, dan Mercedes Benz V230.