Rencana Honda Luncurkan Sepeda Motor Listrik Bertenaga Besar di 2025

JAKARTA - Dalam sebuah wawancara dengan Young Machine, media Jepang akhir April, Direktur dan Manajer Senior Honda Motor Co. Shinji Aoyama mengatakan Honda saat ini tengah mengembangkan sepeda motor listrik bertenaga besar.

Pada media Young Machine Aoyama memberikan wawasan tentang pemikiran elektrifikasi Honda untuk masa depan. Di antara hal paling menarik yang dia sebutkan adalah fakta Honda lagi merancang motor listrik dengan mesin setara mesin 500cc hingga 750cc.

“Mungkin pada tahun 2025,” ucap Aoyama menjawab soal waktu perilisannya, dilansir dari Hindustan Times, Sabtu, 29 April.

Sebagaimana diketahui, Honda cukup konsisten menjalankan program netralitas karbon global. Honda merupakan satu dari sekian banyak pabrikan yang berinisiatif memproduksi kendaraan roda dua berenergi listrik, seperti skutik, moped listrik, dan sepeda motor listrik pertamanya.

Namun diketahui juga, memproduksi motor listrik bertenaga besar (Moge) adalah tantangan yang tak mudah. Bahkan pada Maret 2023, CEO KTM, Stefan Pierer menggambarkan ide menggarap sepeda motor listrik bertenaga tinggi adalah omong kosong dalam wawancara dengan Motorrad, dikutip dari Rideapart, 28 April.

CEO KTM ini malah menegaskan jika bahan bakar sintetis atau efuel bisa sebagai solusi masa depan moge.

Nah, cukup menarik menunggu strategi Honda ke depan saat meluncurkan motor listrik performa menengah ini, karena bakal tidak mungkin pesaing juga meniru langkah ini.