Alasan Keluarga Tidak Kabarkan Meninggalnya Anak Abdel Achrian Sedari Awal

JAKARTA - Abdel Achrian baru saja berduka setelah anak sulungnya, Keissha Aliyya Wulandari meninggal dunia pada Senin, 10 April kemarin. Tidak disebutkan jelas penyebab meninggalnya Sang Putri, namun Abdel menyebut anaknya sudah lama sakit.

Sutan Eries Adlin, kakak dari Abdel Achrian turut merasakan duka mendalam atas kepergian keponakannya itu. Pasalnya, almarhumah adalah sosok kesayangan di keluarga besar.

“Keissha menjadi keponakan kesayangan kami, kesayangan keluarga besar. Beliau salah satu yang paling disayang,” ungkap Sutan Eries Adlin, melansir Starpro Indonesia pada Rabu, 12 April.

Abdel sendiri cukup tertutup tentang kehidupan pribadinya. Saat media menyambangi rumahnya di Pasar Minggu, ternyata Adel tidak di rumah. Jenazah disemayamkan di rumah lama yang alamatnya tidak diketahui.

Sutan kemudian menjelaskan alasan mengapa keluarga dan Abdel Achrian tidak mengabarkan meninggalnya Keissha sejak awal. Ia menyebut keputusan keluarga itu dibuat untuk menjaga perasaan dari pihak mantan istri Abdel sebagai sosok yang paling kehilangan.

Sebagaimana diketahui, Keissha merupakan putri sulung Abdel Achrian dari pernikahannya terdahulu, sebelum menikahi istrinya saat ini, Riani Wahyuningsih.

Sang kakak kemudian bercerita saat keluarga besar mendengar kabar meninggalnya Keissha untuk pertama kali. Sutan mengaku kaget mendengar kabar tersebut. Ketika mengunjungi rumah duka, ia mengatakan bahwa Abdel sudah lebih dulu hadir di sana.

“Kita keluarga besar dapat kabar dukanya sekitar jam 5 menjelang buka puasa, terus kita datang ke sana (rumah duka) habis maghrib. Dan di sana sudah ada Abdel dan saudara yang lain,” kisahnya.

Sutan juga mengatakan bahwa seluruh keluarga besar dari pihak Abdel Achrian turut hadir untuk melihat Keissha untuk terakhir kali.

“Keluarga besar tadi sudah hadir semua, ada dari istri Abdel juga. Saya kan hanya tahu keluarga dari pihak Abdel, jadi kakenya almarhumah juga datang, sepupu dan kerabat lainnya juga ada,” pungkas Sutan Eries Adlin, kakak Abdel Achrian.