Raissa Ramadhani Curhat Lewat Perlahan Lepaskanmu
JAKARTA - Usai merilis single debut Berpisah Lebih Indah pada 2022, Raissa Ramadhani merilis single terbaru berjudul Perlahan Lepaskanmu di bawah naungan label Sony Music Entertainment Indonesia.
Digubah oleh Clara Riva, Perlahan Lepaskanmu mengisahkan seseorang yang memutuskan berpisah dari sang kekasih karena menemukan orang yang lebih bisa menghargai dirinya.
"Single Perlahan Lepaskanmu ini semacam lagu curhat atau minta maaf seorang cewek karena dia sudah menemukan orang baru yang lebih menghargai dirinya," kata Raissa Ramadhani, dikutip dari ANtara, Selasa.
Pemilihan Perlahan Lepaskanmu sebagai single kedua bukan tanpa alasan. Raissa Ramadhani mengatakan ia langsung jatuh cinta dengan melodi dan liriknya yang mengingatkan ia dengan single sebelumnya.
“Entah kenapa aku langsung teringat dengan single pertamaku saat mendengar lagu ini, seperti nyambung dengan tema di lagu sebelumnya. Itulah ‘cerita’ yang aku rasakan. Setelah berpisah, kita harus move on ke hubungan yang baru walaupun hati kita masih terasa sakit," kata Raissa Ramadhani.
Raissa pun mengaku sangat senang bisa bekerja sama dengan Clara karena bisa diajak berdiskusi mengenai single terbarunya. Menurut dia, Clara sangat terbuka untuk membedah single tersebut bersama-sama,
“Dari pertama kenalan dan membahas lagu ini, Clara terbuka banget untuk membedahnya bersama-sama. Bahkan, saat rekaman, dia juga membantu mengisi suara latar. Ini membuatku jadi lebih memahami makna yang ingin disampaikan dan lebih bisa menjiwai lagunya," ujar aissa.
Selain Clara Riva, proses penggarapan single Perlahan Lepaskanmu juga dibantu oleh Irvan Natadiningrat sebagai pengarah vokal.
Meski sudah meluncurkan single pertama, Raissa bercerita bahwa dia tetap menghadapi beragam tantangan selama penggarapan single terbarunya yang memakan waktu sekitar dua bulan.
Baca juga:
"Tantangan yang aku rasakan mungkin saat workshop karena kami harus menemukan tempo dan key yang pas untuk suaraku. Akhirnya, dibuatlah beberapa versi untuk aku coba dan ditentukan saat rekaman," tutur Raissa.
Setelah merilis single kedua, Raissa masih akan terus menelurkan karya-karya baru guna mewujudkan mimpi-mimpinya sebagai penyanyi.
"Aku memang masih terhitung baru di dunia industri musik dan masih ada segunung impian yang ingin aku wujudkan. Misalnya, punya puluhan juta stream, manggung di festival besar, hingga tur manggung sambil jalan-jalan. Doakan saja semoga semua itu bisa terwujud," kata Raissa.