Kenang Masa Syuting Bersama Mat Solar, Latief Sitepu: Berantem Mulu

JAKARTA - Latief Sitepu dan Mat Solar pernah bermain bersama dalam sinetron Tukang Bubur Naik Haji. Latief Sitepu berperan sebagai Haji Muhidin, sementara Mat Solar berperan sebagai Haji Sulam.

Bagi Latief, lima tahun bersama Mat Solar di lokasi syuting adalah pengalaman yang selalu dikenang. Terlebih, mengingat kondisi Mat Solar saat ini yang menderita stroke dan kesulitan berkomunikasi dan menggerakkan tubuhnya.

Latief mengingat aktor yang juga berperan dalam sitkom Bajaj Bajuri itu sebagai sosok yang penuh canda di lokasi syuting. “Bercanda, dia orangnya bercanda, bercandanya gak tanggung tanggung, ngeledeknya juga. Memang sifatnya begitu, tapi ya bagus,” ungkap Latief Sitepu di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Selasa, 7 Maret 2023.

Aktor berdarah Karo itu juga mengaku punya hubungan yang dekat dengan Mat Solar. Apalagi, ia kerap beradu akting langsung selama lima tahun di sinetron Tukang Bubut Naik Haji. “Bukan akrab lagi, lima tahun aja sama dia, berantem mulu tiap hari di filmnya,” katanya.

Namun, Latief Sitepu mengaku tidak mengetahui kebiasaan makan yang tidak teratur dari Mat Solar, yang menurut keluarga menjadi salah satu penyebab sang aktor menderita stroke. Sejauh pengetahuan Latief, Mat Solar ke lokasi syuting hanya untuk bekerja, dan segera pulang setelah ia menyelesaikan pekerjaannya.

Pemeran Haji Muhidin itu pun mengaku sangat terkejut ketika pertama kali diberitahu bahwa Mat Solar menderita stroke. “Ya bukan kaget lagi, namanya dia orangnya kocak begitu, energik, bergeraknya luar biasa, tahu-tahu begitu, ya terkejut juga kita,” ucap Latief.

Latief sendiri mengaku sempat beberapa kali menjenguk Mat Solar ke rumahnya. Ia turut prihatin melihat kondisi rekannya itu saat ini. Latief yang masih aktif berakting pun merasa kehilangan atas ketidakhadiran sosok seenergik Mat Solar.

“Ya gimana gak prihatin, dia kan betul betul artis yang luar biasa, dari Bajaj Bajuri gimana itu, luar biasa. Tapi karena dia tidak kelihatan lagi ya kita rasanya kekurangan, kurang mantap, karena dia lebih senior kan dari yang lain. Anak-anak muda juga oke, bagus, tapi karena dia yang lebih tua dan legend, ya udah, gimana, kita pasti kekurangan,” pungkas Latief Sitepu.