Heboh Video Mahfud Dangdutan Terus Tantang Petinggi PKS dan BPK Ternyata Ini Tujuannya
JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD angkat bicara soal video dirinya sedang dangdutan yang viral di media sosial .
Dalam video berdurasi sekitar 50 detik terebut, Mahfud awalnya tampak menggunakan kemeja berwarna cokelat muda. Namun dia kemudian membuka kemejanya yang sudah dilapisi kaos berwarna oranye bertuliskan 'i like dangdut'.
Video ini lantas dibicarakan oleh warganet utamanya di Twitter dan Mahfud disebut kurang pantas melakukan hal tersebut.
Menurut mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ini, video itu dibuat sekitar 2014 lalu dan dilakukan dalam rangka pengumpulan dana untuk biaya pendidikan di salah satu stasiun televisi swasta.
"Tahun 2014 bersama Dahlan Iskan, Ganjar Pranowo, Ignatius Jonan saya berjoget dangdut untuk pengumpulan dana pendidikan oleh Indosiar," kata Mahfud seperti dikutip dari akun Twitter miliknya @mohmahfudmd, Rabu, 6 Januari.
Mahfud menyebut saat itu dia juga sempat menantang politikus PKS Hidayat Nurwahid dan pakar hukum Yusril Ihza Mahendra serta petinggi BPK. Selain itu, dirinya mengaku menjadi pemenang karena aksi jogetnya seperti yang ada di video.
Baca juga:
Meski ada yang mempertanyakan mengapa dirinya tak menggunakan masker, namun dia tak ambil pusing. Mahfud mengaku dirinya senang bisa melihat video itu lagi. "Kemarin ada yang upload, katanya saya joget tanpa masker. Senang lihat itu karena membawa ke nostalgia waktu itu (2014)," ungkapnya.
"Yang ikut ada menteri-menteri, gubernur, dan lain-lain. Penyelenggaranya TV Indosiar. Jogetan saya bagus, kan?" katanya sambil menjawab salah satu cuitan dari warganet.