Dituduh Pacar Abusif, Chandra Liow Buat 4 Pernyatan Terbuka
JAKARTA - Sutradara sekaligus YouTuber Chandra Liow angkat suara mengenai tuduhan abusif yang disuarakan mantan kekasihnya. Sebelumnya, Indira Ayu Maharani mengaku menjadi korban dari mantan kekasihnya yaitu seorang YouTuber.
Banyak yang menduga mantan YouTuber yang dimaksud adalah Chandra Liow. Karena keresahan itu, Chandra Liow pun membuat video klarifikasi yang diunggah pada Rabu, 5 Oktober.
Dituduh Abusif
Chandra Liow menjelaskan, ia angkat suara mengenai tuduhan tersebut karena ada satu cuitan yang memperlihatkan namanya secara jelas. Meskipun cuitan itu dihapus, namun tudingan terus berlanjut.
"Di sini jelas-jelas poin yang ketiga, mantan YouTuber ini mengarah ke nama gue. Karena sudah ada bukti di mana retweet postingan di situ tertera jelas nama gue. Tapi sudah dihapus dan berakhir di-upload lagi, cuma sudah disensor," kata Chandra Liow.
Bantah Tabrakan Mobil
Indira sempat mengatakan bahwa mantan kekasihnya itu hendak menabrakan dirinya dengan mobil. Ia bahkan menambahkan foto mobil dari belakang dengan plat yang sudah copot.
Chandra membantah sekali lagi dan menegaskan tidak pernah mengajak atau menginisiasi untuk menabrakkan diri.
"Tuduhan ini agak rancu karena seakan gue yang ingin menabrakkan dia dengan mobil. Satu lagi adalah gue bersama dia dengan mobil terus kita menabrakkan diri," kata Chandra Liow.
Ingin Putus
Chandra Liow mengatakan saat itu ia ingin mengakhiri hubungan dengan Indira. Namun Indira sempat menolak dan ingin melanjutkan hubungan. Keduanya kemudian berkonsultasi kepada teman-teman yang mengenal mereka.
"Buat apa gue ajak mati bersama kalau gue mau putus di saat itu. Dan yang terjadi adalah selisih paham iya, pasti ada. Berdebat, iya pasti ada,” jelas Chandra.
Aplikasi Kencan
Indira juga mengatakan ia sempat dimarahi oleh mantan kekasihnya karena profilnya terlihat di salah satu aplikasi kencan. Chandra pun menegaskan ia tidak memarahi, melainkan bertanya soal bio Indira yang mengarah kepadanya.
“Gue cuma mau tau maksudnya apa. Karena membuat make sure orang kelihatan karena tidak ada caps lock atau tanda seru di sana. Sebenarnya setelah itu dia ngajak gue ngobrol tapi chat (yang diupload) terpotong,” jelas Chandra.
Di sisi lain, Indira mengatakan bukti satu-satunya saat ini adalah rekaman CCTV mereka mulai dari jalan Fatmawati hingga Gading Serpong. Menurut Indira, mantan kekasihnya saat itu membahayakannya karena menyetir dengan kecepatan cepat.
"Bukti terkuat saat ini adalah "rekaman CCTV" jalan raya pada tanggal 14 Juni 2021 di jalan Fatmawati - Antasari - Ke arah Gading Serpong. Tidak masalah. Saya akan berjuang demi keadilan," kata Indira menggunakan @inayma pada Rabu, 5 Oktober.