JAKARTA - Setelah Guru-Guru Gokil membatalkan penayangannya di bioskop dan pindah ke Netflix, film selanjutnya yang mengikuti pola serupa adalah film Bucin arahan sutradara Chandra Liow. Film ini akan tayang di platform tersebut mulai 18 September.
Melalui unggahan terbaru di Instagram-nya, YouTuber itu menuliskan, “@andovidalopez @jovialdalopez mau keluar dari youtube lalu sekarang BUCIN jadi sebuah NETFLIX ORIGINAL? Sebuah konspirasi.”
Bucin adalah film produksi Rapi Films yang diproduseri Sunil Samtani, Gope T. Samtani, dan Jovial Da Lopez.
Film ini menceritakan 4 orang sahabat; Andovi (Andovi Da Lopez), Chandra (Chandra Liow), Jovi (Jovial Da Lopez), dan Tommy (Tommy Limmm). Mereka berempat bergabung dalam kelas anti bucin dengan harapan hubungan dengan para kekasih dapat lebih dewasa.
BACA JUGA:
Tetapi, alih-alih mendapat pertolongan, kelas anti bucin malah mengancam hubungan percintaan dan juga persahabatan mereka berempat.
Selain keempat pemain utama, ada Susan Sameh, Karina Salim, Kezia Aletheia, Widika Sidmore, Gading Marten, Deddy Corbuzier, Uus, Niniek L. Karim, dan Helmy Yahya yang ikut berpartisipasi.
Film Bucin menjadi film ketiga yang masuk ke dalam Netflix Original setelah The Night Comes For Us dan Guru-Guru Gokil. Sebelumnya, film ini dijadwalkan tayang di bioskop pada 26 Maret 2020.
Dengan masuknya Bucin ke Netflix, maka film ini bisa disaksikan di 190 negara. Bucin bisa ditonton mulai 18 September.
Simak trailer film Bucin arahan Chandra Liow di bawah ini: