Cegah Kemacetan, Sudinhub Jaktim Rekayasa Sejumlah Ruas Jalan di Duren Sawit Imbas Pembuatan Crossing Saluran Air
JAKARTA - Sudin Perhubungan Jakarta Timur mulai melakukan rekayasa lalu lintas di Jalan Pendidikan dan Jalan Raden Inten, Duren Sawit, Jakarta Timur, mulai besok, Rabu 28 September hingga 9 November, mendatang.
Rekayasa lalu lintas ini dilakukan untuk meminimalisir kemacetan dampak dari pembuatan crossing saluran air di perempatan Jalan Raden Inten - Jalan Raya Pendidikan - Jalan Raya Malaka Selatan.
"Ini demi keamanan dan kenyamanan pengendara serta meminimalisir dampak kemacetan lalu lintas," kata Kasudin Perhubungan Jakarta Timur, Dody Setiawan, Selasa, 27 September.
Saat dilakukan rekayasa lalu lintas, pengendara motor diimbau agar menghindari Jalan Pendidikan Raya. Kemudian kendaraan dari Jalan Taman Malaka Selatan yang menuju Jalan Swadaya, Kecamatan Duren Sawit dan Kampung Melayu, dialihkan melewati Jalan Raden Inten 2 menuju Jalan Kolonel Sugiono.
Baca juga:
- Pelapor Kasus Penipuan Emas di ITC Permata Hijau Minta Penjelasan Polres Jaksel, Mengapa Kasusnya Dihentikan
- Cemburu 3 Hari Tak Pulang Rumah, Suami di Tangerang Nekat Bunuh Istrinya dengan Pisau Dapur
- Setelah Resmi Dipecat dari Kepolisian, Bagaimana Nasib Ferdy Sambo di Sidang Pidana?
- Menteri Haji Arab Saudi Berencana ke Indonesia, Menag Yaqut Sebut jadi Pintu Masuk Bahas Penambahan Kuota Haji
Selanjutnya, kendaraan dari Jalan Swadaya Raya atau dari arah kantor Kecamatan Duren Sawit dan Jalan Kolonel Sugiono dari arah Kampung Melayu tetap dapat melewati Jalan Pendidikan Raya - Jalan Taman Malaka Selatan atau Jalan Raden Inten 2 dengan diberlakukan sistem satu arah dari arah Barat ke Timur.
"Dimohon kepada masyarakat agar mematuhi rambu lalu lintas, atau mengikuti petunjuk petugas di lapangan," ucapnya.