Cuma Dibuat 500 Unit, Mobil Konsep Polestar 6 LA Ludes Dipesan Dalam Seminggu

JAKARTA - Produsen otomotif asal Swedia Polestar boleh tersenyum lebar, lantaran mobil konsepnya, Polestar 6 LA yang dibuat sebanyak 500 unit, ludes terjual dalam sepekan.

Itu terjadi dalam debutnya di The Quail, A Motorsports Gathering, bagian dari gelaran tahunan Pebble Beach Concours d'Elegance di Monterey, Amerika Serikat.

Melansir The National News 2 September, kendati telah ludes dipesan, kendaraan ini baru dapat muncul sekitar tahun 2026 mendatang alias masih empat tahun lagi.

Sementara, untuk pecinta mobil yang tidak kebagian di tahap awal, dapat memesan kendaraan ini ke pihak perusahaan pada akhir tahun mendatang.

Variasi LA Concept adalah versi awal eksklusif dari standar Polestar 6 yang akan memasuki produksi di kemudian hari.

Unit pertama akan dihiasi dengan skema warna biru langit yang khas, mengandung banyak elemen kunci yang membentuk mobil konsep Polestar O2 yang pertama kali ditampilkan pada Maret 2022.

Thomas Ingenlath, kepala eksekutif Polestar, mengatakan permintaan yang tinggi menunjukkan Polestar 6 memiliki relevansi tinggi.

"Kombinasi open-top-plus-electric jelas merupakan salah satu yang menarik, bahkan bagi para petrolhead paling keras sekalipun," jelasnya.

Selain LA Concept, Polestar berencana meluncurkan empat kendaraan listrik baru dalam lima tahun ke depan, dimulai dengan debut dunia SUV pertama perusahaan, Polestar 3 pada Oktober.

Ini akan diikuti oleh Pole 4, sebuah coupe pada tahun 2023, serta Polestar 5, GT empat pintu berdasarkan mobil konsep Precept, muncul setahun kemudian.