Klasemen Liga 1 2022/2023 Hingga Pekan Ke-5: Belum Terkalahkan, MU dan PSM Berada di Puncak
JAKARTA - Madura United dan PSM Makassar kini berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023. Kedua tim saat ini sama-sama mengoleksi 13 poin.
MU dan PSM juga sama-sama belum terkalahkan hingga pekan ke-5 Liga 1 musim ini. Mereka berhasil meraih empat kemenangan dan satu laga berakhir imbang.
Pada pekan kelima, MU berhasil menang tipis 1-0 atas Dewa United. Sedangkan PSM juga menang dengan skor yang sama atas Arema FC.
Sementara itu, kemenangan 2-1 atas Persebaya Surabaya membuat Borneo FC terus menempel ketat MU dan PSM. Klub asal Kalimantan itu kini bertengger di posisi ketiga dengan 12 poin.
Disusul Persita Tangerang yang mengoleksi poin yang sama di posisi keempat setelah menang 5-3 atas Persikabo 1973. Persita hanya kalah selisih gol dari Borneo FC.
Bagi Persikabo, kekalahan dari Persita menjadi yang pertama buat mereka di Liga 1 2022/2023. Hasil itu juga membuat mereka tertahan di posisi kelima dengan 10 poin.
Di papan bawah, Persis Solo merangsek naik ke posisi 15 setelah meraih kemenangan perdana mereka. Posisi paling bawah kini ditempati Persik Kediri yang baru mengoleksi satu poin dari lima laga yang sudah dijalani.
Baca juga:
- Manchester United Datangkan Casemiro, Cristiano Ronaldo Putuskan Bertahan
- Luis Milla Kemungkinan Jalani Debut Perdana Pimpin Persib Bandung Lawan Bali United
- Puas Menang atas PSS Sleman, Pelatih Persib Budiman: Ini Hasil Kerja Keras Pemain
- Musim Transfer Akan Berakhir, MU Naikkan Harga Penawaran untuk Antony