Buat Lompatan Tiga Kali Tinggi Peter Crouch, Atlet Swedia Armand Duplantis Pecahkan Rekor Dunia
JAKARTA - Atlet Swedia yang turun di nomor lompat galah, Armand Duplantis membuat lompatan hebat yang setara tiga kali tinggi pesepak bola, Peter Crouch. Torehan itu membuat Duplantis memecahkan rekor dunia.
Dikutip dari Daily Star, Selasa, Duplantis menorehkan rekor dunia saat tampil dalam Kejuaraan Dunia Atletik di Eugene, Oregon pada Minggu, 24 Juli. Saat itu atlet 22 tahun ini mencatatkan lompatan setinggi 6,21 meter.
Sumber menyebut, torehan Duplantis tersebut melewati tiga kali tinggi Peter Crouch. Pemain yang saat ini membela Burnley itu tercatat sebagai pesepak bola paling tinggi, yaitu 2,1 meter.
Berkat catatan tersebut, Duplantis bukan hanya mampu memecahkan rekornya sendiri tapi juga berhak atas medali emas.
Baca juga:
- Disambut Tarian Merak dan Gamelan Jawa, Kontingen ASEAN Para Games Solo Mulai Berdatangan
- Persija Pinjamkan Barnabas Sobor kepada PSPS, Thomas Doll: Penting untuk Dapatkan Waktu Bermain
- Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Minta Persis Solo Blacklist Suporter Rusuh di Yogyakarta
- Petarung Cantik asal Polandia Kamila Smogulecka Rutin Buat Penggemar Ngiler Lewat Unggahan di TikTok
Atlet kelahiran Amerika itu sangat senang dengan pencapaian ini. Namun, ia lupa menyebut nama Crouch dalam wawancara setelahnya.
"Itu (kemenangan) adalah sesuatu yang benar-benar saya inginkan dan butuhkan," katanya kepada BBC dikutip dari Daily Star.
"Saya begitu bersemangat dalam mencoba untuk menang dan merebut emas yang sejujurnya ternyata juga memecahkan rekor dunia. Saya tak menyangka akan itu,” pungkas Duplantis.