Mental Juara Rafael Nadal, Lolos ke Semifinal Wimbledon Meski Bertanding Selama 4 Jam Sambil Menahan Rasa Sakit
JAKARTA - Petenis Spanyol, Rafael Nadal, memastikan langkah ke babak semifinal Wimbledon 2022. Dia lolos ke 4 besar setelah mengalahkan Taylor Fritz , Rabu, 6 Juli, waktu Inggris.
Cedera nyaris saja menghentikan laju Nadal saat menghadapi Fritz. Dia bermain di pertandingan itu sambil menahan cedera perut.
Nadal mengambil timeout medis saat melawan Fritz guna mendapatkan perawatan. Dia harus menyesuaikan permainannya agar bisa terus melanjutkan perjuangan.
Petenis berusia 36 tahun itu pun berhasil bertahan hingga menyelesaikan pertandingan yang memakan waktu empat jam 20 menit.
Baca juga:
- Tanpa Peraih Medali Emas Paralimpiade Tokyo, Tim Bulu Tangkis Indonesia Tetap Bidik Target Tinggi di ASEAN Para Games 2022
- So Sweet! Taylor Fritz Ingin Persembahkan Trofi Juara Wimbledon untuk Kekasih Cantiknya Morgan Riddle
- Calon Lawan Rafael Nadal di Wimbledon Didakwa Aniaya Mantan Pacar Seksinya, Hukuman 2 Tahun Penjara Menanti
- Meski Menang Mudah di 32 Besar Malaysia Masters 2022, Apriyani/Siti Fadia Ternyata Sampai Harus Memanipulasi Pikiran
"Saya hanya ingin memberikan kesempatan kepada diri saya. Tak mudah meninggalkan turnamen ini, tak gampang meninggalkan Wimbledon, meski sakitnya parah," kata juara Grand Slam 22 kali itu.
"Entahlah. Saya sempat ingin mengakhiri laga ini. Saya bertarung keras. Bangga dengan semangat juang dan cara saya tetap kompetitif dalam kondisi itu," sambungnya.
Namun, Nadal kini ragu apakah bisa memainkan babak semifinal melawan Nick Kyrgios. Pasalnya, cedera mulai mengganggu performanya lagi.
Saat ditanya sesuai pertandingan, apakah dia akan menghadapi Kyrgios dengan kondisi seperti ini, Nadal menjawab, "Saya tidak tahu."
"Jujur, saya tak bisa memberikan jawaban yang tegas kepada Anda karena jika saya memberikan jawaban yang jelas dan besok hal lain terjadi, maka saya akan dibilang pembohong," lanjutnya.
Nadal mengatakan, dirinya sudah terbiasa menahan rasa sakit dan bermain sambil menghadapi masalah. Meski demikian, dia tak bisa memastikan untuk cedera kali ini.
"Lihat saja nanti. Saya sudah merasakannya dalam beberapa hari ini. Sudah pasti, hari ini adalah yang terburuk," tutur Rafael Nadal.