Semua Perangkat Android Kini Bisa Tambahkan Pintasan Pengelola Kata Sandi ke Layar Utama
JAKARTA - Mulai bulan ini, Google memungkinkan Anda untuk menambahkan pintasan Pengelola Kata Sandi ke layar utama smartphone atau tablet Android Anda. Layanan Pengelola Kata Sandi Google akan menyimpan semua kata sandi yang diperlukan untuk aplikasi, layanan, situs web, dan lainnya sebagainya.
Melansir 9to5google, Pengelola Kata Sandi Google juga dapat membuat kata sandi unik untuk setiap akun. Bahkan, Anda bisa memeriksa apakah ada kata sandi Anda yang telah disusupi.
Sebenarnya ini sangat mudah diakses di web, Anda tinggal menggulirnya sampai menemukan "Isi Otomatis". Namun, mendapat Pengelola Kata Sandi di Android sangatlah sulit.
Baca juga:
- Cara Mudah Transfer Kontak di Smartphone Android Anda Menggunakan Aplikasi Google Kontak
- Ini 10 Podcast Tidur Terbaik yang Akan Membantu Anda Agar Cepat Terlelap
- WhatsApp Sediakan Tombol Jeda dan Lanjutkan Merekam Voice Note di WhatsApp Beta untuk Windows
- Anggota Parlemen AS Desak Google Evaluasi Hasil Pencarian yang Mengarahkan ke Situs Aborsi Palsu
Sebelum adanya pembaruan Layanan Google Play baru-baru ini, jika Anda mau mengelola kata sandi Anda, maka Anda akan dibawa ke web, atau mungkin harus membukanya setelan Privasi di pengaturan ponsel Anda. Tapi sekarang hal itu tidak akan terjadi lagi.
Berdasarkan pantauan VOI, sebelum mencoba fitur ini, pastikan ponsel Android Anda menggunakan OS Android 11 dengan versi 22.18 atau yang lebih baru, memungkinkan Anda untuk menambahkan pintasan Pengelola Kata Sandi di layar utama ponsel Anda.
Jika perangkat Anda mendukung, sekarang yang harus Anda lakukan adalah buka Pengaturan > Privasi > Layanan Isi Otomatis Google > Pilih salah satu akun Google di perangkat Anda > Sandi > Tap ikon Pengaturan di samping Pengelola Sandi > Pilih Tambahkan pintasan ke layar utama.