Keponakan Prabowo, Saraswati Dikabarkan Dapat Kursi Wamen di Reshuffle Siang Ini, Dahnil: Lihat Nanti Saja
JAKARTA - Presiden Joko Widodo dikabarkan akan melakukan reshuffle kabinet pada siang ini, Rabu, 15 Juni. Dalam agenda resmi istana, Jokowi dijadwalkan melantik pejabat negara pada pukul 13.30 WIB.
Ada beberapa menteri yang bakal diganti. Berhembus kencang kuota Partai Gerindra bakal bertambah dengan posisi kursi wakil menteri (wamen).
Juru Bicara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simajuntak meminta publik menunggu pengumuman resmi terkait reshuffle oleh Presiden Jokowi.
Terkait kader Gerindra Rahayu Saraswati bakal menjadi wakil menteri, Dahnil pun meminta publik menunggu keterangan resmi yang disampaikan oleh Gerindra terkait posisi calon wamen tersebut nanti.
"Lihat saja nanti ya," ujar Dahnil dalam pesan singkat, Rabu, 15 Juni.
Diketahui sebelumnya, sejumlah tokoh dan menteri Kabinet Indonesia Maju dipanggil ke Istana pada Selasa, 14 Juni.
Baca juga:
- Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi Diprediksi Bakal Kena Reshuffle, Ini Profil dan Beragam Kontroversinya
- Guspardi Gaus: PAN Siap Diberi Amanah Oleh Presiden, Apalagi Zulkifli Hasan Sangat Berpengalaman
- Menteri Perdagangan M Lutfi Diprediksi Kena Reshuffle, Kemungkinan Digantikan Zulkifli Hasan
- Berulangkali Isu Reshuffle Berhembus, Jokowi Mulai Gerah dengan Kabinetnya?
Informasi yang dikumpulkan, ada dua posisi menteri dan tiga wakil menteri (wamen) yang akan mengalami pergantian.
Menteri Perdagangan M Lutfi diisukan kencang diganti Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Nama M Lutfi memang begitu santer menjadi sasaran tembak perombakan kabinet sejak masalah minyak goreng.
Kemudian muncul juga nama mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Hadi Tjahjanto yang disebut-sebut bakal mengantikan Sofyan Djalil sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR).
Sedangkan pada posisi wamen, pergantian pada posisi Wamen ATR/BPN dan Wamen PUPR ke Wamen Dalam Negeri.