Jelang Final Piala FA Chelsea Vs Liverpool, Thomas Tuchel: Sayangnya Harus Ada yang Kalah
JAKARTA - Chelsea akan berhadapan dengan Liverpool pada laga final Piala FA 2021/2022, Sabtu, 14 Mei. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Wembley mulai pukul 22.30 WIB.
Manajer Chelsea, Thomas Tuchel mengatakan, timnya berambisi membayar kegagalan di ajang yang sama pada musim lalu. Saat itu, Chelsea harus mengakui keunggulan Leicester City.
Selain itu, Tuchel juga ingin membawa Chelsea membalas kekalahan dari Liverpool di final Piala Liga Inggris, beberapa waktu lalu.
"Pertama-tama adalah pencapaian besar berada di final ini dan sayangnya harus ada yang kalah. Ini adalah energi spesial, atmosfer spesial, momentum spesial yang harus Anda tangkap dan pastinya Anda membutuhkan sedikit keberuntungan untuk membawa trofi," ungkap Tuchel, seperti dinukil Antara.
"Kami sadar akan hal itu tetapi kami merasa kembali siap dan suasananya tepat, momentumnya baik-baik saja setelah reaksi di Leeds," lanjutnya.
Baca juga:
- Final Piala FA Melawan Chelsea Adalah Jalan The Reds Rebut Quadruple
- LeBron James Atlet dengan Bayaran Tertinggi Tahun 2022, Nilainya Rp1,85 Triliun: Kalahkan Messi, Ronaldo dan Canelo
- Berstatus Pesepak Bola Terkenal, Harry Maguire Nikahi Pacaranya dengan Acara Super Sederhana
- Joan Mir Berpeluang Besar ke Repsol Honda, Nasib Alex Rins Justru Jadi Tanda Tanya Besar Setelah Suzuki Memutuskan Mundur dari MotoGP
Tuchel sejauh ini belum pernah mempersembahkan gelar domestik sejak menangani Chelsea. Meski demikian, dia tak terbawa suasana.
"Jadi saya tidak akan terbawa suasana dan mengatakan kami harus memenangkannya, tetapi kami akan mencoba segalanya dan itu banyak berubah jika Anda bermain di final atau jika Anda memenangkan final, saya dapat memberi tahu Anda," jelas Tuchel.
"Ini adalah perbedaan besar dan kami perlu melakukan segalanya untuk bahagia dengan diri kami sendiri dan bahwa kami meninggalkan segalanya di lapangan. Inilah yang kami lakukan di Piala Carabao dan tidak ada yang baru."
Kami membutuhkan sedikit keberuntungan untuk berada di pihak kami, tetapi kami akan berusaha keras untuk itu," sambungnya.