Incar Leopard dari Jerman, Ceko Bakal Kirim Tank Uni Soviet yang Sudah Dimoderenisasi untuk Ukraina
JAKARTA - Menteri Pertahanan Republik Ceko Jana Cernochova mengatakan, negaranya sedang dalam pembicaraan dengan Jerman mengenai pasokan tank, saat mereka akan mengirimkan tank era Uni Soviet untuk Ukraina.
Republik Ceko mungkin mendapatkan tank Leopard dari Jerman, tapi mungkin bukan varian paling modern dari kendaraan tempur yang termasuk dalam kelas main battle tank (MBT) tersebut, menurut Cernochova di Czech Television.
"Saya pikir kita berada di jalan yang benar, jalan yang baik. Ini menyangkut akuisisi tank Leopard," katanya, melansir Reuters 12 Mei.
Lebih jauh dia menerangkan, tank tersebut kemungkinan berada di tengah-tengah antara versi Leopard 1 yang lama dengan versi Leopard 2 yang lebih baru.
Diketahui, Republik Ceko memiliki 30 tank T-72M4CZ modern yang berdinas di lingkungan unit tanknya. Selain itu, ada beberapa unit tank sejenis yang berada dalam penyimpanan dan belum dimoderenisasi.
Baca juga:
- Cat Merah Berceceran di Pintu Masuk Kedubes Rusia, Moskow Tuntut Permintaan Maaf Resmi Polandia
- Bukan Cuma Disiram Cat, Diplomat Rusia Juga Ditolak Asuransi hingga Tukang Cukur di Eropa, Menlu Lavrov: Serangan Terhadap Kami
- PBB Terima 'Informasi yang Dapat Dipercaya' Mengenai Penyiksaan Tahanan Perang Rusia oleh Pasukan Ukraina
- Pasukan Rusia Tidak Siap untuk Perangi Ukraina, Mantan Tentara Bayaran Wagner Group: Terkejut Hadapi Militer Sungguhan, Bukan Milisi
Ceko sendiri sejauh ini telah mengirim beberapa tank non-modernnya ke Ukraina, setelah invasi Rusia dimulai pada 24 Februari. Selain itu, Ceko juga telah mengirim lebih banyak alat berat ke Ukraina, mulai dari depot tentara dan perusahaan senjata swasta, termasuk artileri, kendaraan tempur, peralatan anti-pesawat dan beberapa peluncur roket.