Antisipasi Pelajar dan Kelompok Anarko Ikut Demo Mahasiswa di Jakarta, Polres Tangerang Terjunkan 680 Personel di Sejumlah Pos Penjagaan

TANGERANG - Polres Metro Tangerang menerjunkan 680 personel untuk mengantisipasi para pelajar dan kelompok anarko yang ingin mengikuti aksi demo mahasiswa di DKI Jakarta besok, Kamis, 21 April. Hal ini disampaikan langsung oleh Kapolres Metro Tangerang, Kombes Komarudin.

“Sekitar 680 personel, kami tetap dalam fokus menjaga, jangan sampai ada kelompok-kelompok liar. Kelompok di Jakarta yang bukan tergabung kelompok aksi atau kelompok mahasiswa. Nah ini kita akan sisir kelompok anak-anak dan kelompok anarko ini kita akan sisir,” kata Komarudin saat dihubungi VOI, Rabu, 20 April.

Komarudin mengatakan, untuk pos penjagaan tidak berbeda dengan demo 11 April kemarin yakni ada 8 titik pos penyekatan. Ke-8 pos itu terdiri dari empat titik utama menuju jakarta dan 4 titik stasiun kereta api.

“Sementara tentatif, tapi kita pastikan sedikitnya ada empat titik yang kita lakukan pemantauan, terutama di jalur utama. Mengantisipasi anak-anak dari kabupaten. Kita akan melakukan kegiatan penyekatan di 8 titik, 4 titik akses menuju Jakarta dan 4 titik di stasiun kereta. Jadi hampir sama dengan sebelumnya,” jelasnya.