Polisi Duga Ibu-ibu yang Dibacok di Pasar Minggu Adalah Korban Salah Sasaran
JAKARTA - Kapolsek Pasar Minggu, Kompol Bambang Handoko mengungkapkan, ibu paruh baya yang menjadi korban pembacokan dua orang tak dikenal di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, merupakan korban salah sasaran.
Wanita berinisial K (49) itu sedang menuju masjid untuk menunaikan ibadah salat subuh. Namun di tengah jalan, tepatnya di Jalan Harsono RM, Ragunan, Pasar Minggu, sekitar pukul 04.30 WIB, wanita itu diserang pelaku dengan menggunakan celurit.
"Kayanya salah sasaran, orang namanya (barang berharganya) gak ada yang hilang," kata Bambang saat dikonfirmasi, Kamis, 8 April.
Baca juga:
- Ibu Paruh Baya Dibacok saat Mau ke Masjid, Polisi Anggap Bukan Begal karena Tidak Percaya dengan Penampilan Korban
- Pengusaha Pakaian Bayi yang Ditemukan Tewas Tergantung di Rumahnya Sering Berbaur dengan Tetangga Disaat Idulfitri
- Tawuran Jelang Sahur, Belasan Anak di Bawah Umur Ditangkap Polsek Pondok Aren
- Warga Semper Jakut Tangkis Sabetan Celurit dari Begal yang Berusaha Merampas Motor Nmax Miliknya
Bambang menuturkan pihaknya sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) guna mengetahui kejadian sebenarnya.
"Ada CCTV, tapi engga begitu jelas," ujarnya.
Beruntung korban selamat dan segera dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan karena luka disejumlah tubuh akibat sabetan celurit.