Leicester Menang 2-0 atas Rennes di 16 Besar Liga Conference, Brendan Rodgers: Penampilan yang Bagus, Tim!

JAKARTA - Manajer Leicester City, Brendan Rodgers merasa puas setelah timnya menang atas Rennes di kancah Liga Conference. Rodgers menyebut tim tampil bagus di momen penting itu.

“Saya sangat senang, itu adalah penampilan yang sangat bagus, tim!” kata Rodgers dikutip dari laman resmi tim.

Leicester berhadapan dengan Rennes di Stadion King Power pada Jumat, 11 Maret dini hari WIB. Dalam pertemuan leg pertama babak 16 besar Liga Conference itu, The Foxes menang 2-0.

Keunggulan Leicester di laga ini disumbangkan lewat gol Marc Albrighton pada menit ke-30 dan digenapkan Kelechi Iheanacho di masa perpanjangan waktu babak kedua, tepatnya menit ke-93.

“Mereka memulai pertandingan dengan baik. Mereka adalah tim yang bagus dan Anda dapat melihat mengapa mereka mencetak banyak gol. Kami berkembang ke dalam permainan begitu kami mulai mengamankan bola dan menjaga bola,” bebernya.

Sang manajer juga mengatakan, tim bisa terus memacu semangat dan berusaha menekan pertahanan lawan setelah gol pertama tercipta. Gol itu membuat mereka tampil makin percaya diri.

“Gol pertama kemudian memberi kami banyak kepercayaan diri dalam permainan. Itu adalah gol yang brilian,” katanya.

Setelah sukses mengamankan keunggulan di leg pertama, langkah Leicester bisa lebih ringan untuk menghadapi leg kedua nantinya. Namun, sebelumnya mereka harus melawat ke markas Arsenal untuk melakoni lanjutan Liga Inggris.