Mawar AFI Curhat Soal Suami Selingkuh di Medsos, Perlukah Memberi tahu Orang Lain Tentang Perselingkuhan Pasangan?

JAKARTA - Rumah tangga Mawar AFI dan Steno Ricardo yang telah dibina selama 10 tahun, kandas di meja persidangan Januari 2022 lalu. Steno diketahui berselingkuh dengan seorang baby sitter. Berita ini diketahui dari curhatan Mawar di akun Instagramnya. Sontak, warganet jadi heboh dengan kabar tersebut. 

Sebenarnya, perlukah memberi tahu orang lain tentang perselingkuhan pasangan? Anne Bercht, seorang pakar hubungan pernikahan, menyadur Beyond Affairs, Selasa, 22 Februari, menyatakan bahwa ini adalah keputusan pribadi. Tak ada jawaban yang tepat untuk pertanyaan ini. Hanya saja, sebelum memutuskan penting untuk mengumpulkan kemungkinan dari berbagai perspektif. Setelah itu, pertimbangkan semua pilihan dengan hati-hati, lalu buat keputusan sendiri tentang apa yang paling tepat untuk Anda.

Berikut beberapa poin yang perlu dipertimbangkan sebelum memutuskan haruskah bercerita tentang perselingkuhan pasangan pada orang lain atau tidak.

Jangan menderita sendiri

Penting untuk memberi tahu seseorang, karena Anda tidak boleh menanggung rasa sakit ini sendirian. Rasanya cukup bijaksana jika Anda memberi tahu beberapa orang yang dapat mendukung Anda menghadapi masa sulit ini dan mendengarkan Anda, tanpa menghakimi, tanpa memberi tahu apa yang harus dilakukan, dan tanpa menawarkan nasihat yang tidak diminta atau tidak mendidik. Berbagi dengan segelintir orang suportif dan bijaksana dapat memberi Anda dukungan penting untuk menghadapi masa sulit dan melalui healing.

Pertimbangkan tujuan bercerita

Saat mengalami perselingkuhan, luangkan waktu untuk membuat keputusan bijak tentang hal terbaik untuk diri sendiri. Sebaiknya jangan terburu-buru membuat keputusan saat emosi kurang stabil sebab bisa menimbulkan penyesalan. 

Terlihat menyenangkan memang menghancurkan nama baik pasangan di masyarakat dengan membeberkan kesalahannya sebagai bentuk hukuman. Namun, membalas dendam dengan cara ini tidak akan menghilangkan rasa sakit hati. Ingat, tujuan berbagi masalah dengan orang lain yaitu untuk mendapat dukungan di masa susah, bukan untuk menjelekkan pasangan.

Jadi, jika Anda merasa dampak positif yang akan didapat setelah memberi tahu orang terdekat tentang perselingkuhan pasangan, maka ceritakanlah. Namun, jika Anda tidak dapat memikirkan hasil positif yang akan dihasilkan dari memberi tahu orang-orang tertentu, sebaiknya simpan rahasia itu sendiri.

Anda bisa memaafkan pasangan, namun tidak dengan orang lain

Kadang lebih mudah memaafkan kesalahan diri sendiri, daripada kesalahan orang lain. Jika Anda memutuskan untuk memaafkan kesalahan pasangan, apakah orang yang Anda ajak berbagi juga dapat memaafkan pasangan Anda?

Kenali siapa yang akan diajak cerita

Terkadang ketika orang lain mengetahui perselingkuhan pasangan Anda, mereka bisa menyebabkan luka lebih dalam melalui gosip yang menyakitkan atau nasihat yang berbahaya dan tidak tepat. Jika orang-orang di sekitar Anda membawa dampak negatif saat mengetahui kasus perselingkuhan, tak ada salahnya meminimalkan kontak Anda dengan mereka sampai Anda dan pasangan kembali memperbaiki pernikahan.