Usai Tekuk Persik Kediri, Target Persija Selalu Raih Poin Jelang Pekan-Pekan Kritis Liga 1
JAKARTA - Asisten pelatih Persija Ferdiansyah menegaskan bahwa timnya tidak akan berhenti berjuang sampai menit akhir dalam setiap pertandingan demi mendapatkan poin penting menjelang pekan-pekan kritis Liga 1 Indonesia 2021-2022.
Terkini, Persija mampu memenangkan laga kontra Persik dengan skor 2-1 berkat gol Irfan Jauhari pada menit ke-90+3, Sabtu (19/2) malam di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
"Selamat untuk pemain karena mereka berusaha, berjuang hingga menit akhir. Kemenangan itu kami persembahkan untuk semua pencinta Persija," ujar Ferdiansyah dalam konferensi pers virtual, yang diikuti di Jakarta, usai pertandingan seperti dilansir Antara.
Persija, dia melanjutkan, bertarung sebagai sebuah tim di mana setiap pemain tidak mengedepankan ego masing-masing.
Hal tersebut terlihat saat pemain andalan "Macan Kemayoran" seperti Marko Simic dan Riko Simanjuntak diganti di tengah-tengah pertandingan.
Baca juga:
- Cerita Menegangkan Usai Man City Bantai Sporting di UCL: Pesawat Dihantam Angin Kencang Buntut Badai Dudley, Sempat Gagal Mendarat
- Arema FC Vs Madura United: Gol tunggal Carlos Fortes Bawa Arema FC Tundukkan Madura United
- Leeds Vs Manchester United: Ronaldo dkk Incar Tiga Poin di Kandang Lawan
- Main di Kandang, Mainz Bekuk Leverkusen 3-2
Menurut Ferdiansyah, pergantian itu semata-mata untuk kepentingan tim dan tidak berhubungan dengan kemampuan sang pemain.
Strategi tersebut tak jarang berbuah manis untuk Persija. Terkini, saat melawan Persik, Sabtu (19/2), Irfan Jauhari yang masuk pada babak kedua menggantikan Riko Simanjuntak berhasil mencetak gol pada menit ke-90+3 dan membawa Persija menang 2-1.
"Pergantian itu sudah disepakati untuk kebaikan tim. Kemenangan adalah yang utama," tutur dia.
Persija sendiri setidak-tidaknya sudah empat kali berhasil membuat gol pada menit 90 ke atas pada Liga 1 musim ini.
Sebelum melawan Persik, pemain Persija melakukan serupa saat menghadapi PSM, Persipura dan Persebaya. Ketika itu "Macan Kemayoran" menaklukkan PSM 3-2, kalah 1-2 dari Persipura dan imbang 3-3 dengan Persebaya.