Pertama di Dunia, Colorado Terima Pembayaran Pajak dengan Mata Uang Kripto
JAKARTA – Untuk pertama kalinya dalam sejarah, negara bagian di AS, Colorado terima pembayarang dengan mata uang kripto. Hal tersebut diutarakan oleh Gubernur Colorado Jared Schutz Polis dalam sebuah wawancara dengan CNBC.
Dilansir dari TheDailyHodl, Gubernur Polis mengatakan bahwa warga Negara Bagian Centennial akan dapat menggunakan aset digital untuk membayar pajak negara sekitar pertengahan 2022.
Polis juga mengatakan negara berencana untuk menerima pembayaran uang kripto untuk biaya pajak, rencana tersebut terkait dengan pemerintah lainnya.
“Kami berharap pada musim panas ini, segera, menerima kripto untuk semua tujuan terkait pajak negara bagian kami, dan kemudian kami berencana untuk meluncurkannya di semua pemerintah negara bagian untuk hal-hal [yang] bisa sesederhana SIM atau izin berburu.”
Kendati Colorado akan menerima cryptocurrency untuk pembayaran, saat ini pemerintah tidak berencana untuk hold karena kripto terlalu fluktuatif. Setiap kripto yang diterima oleh negara sebagai pembayaran akan dikonversi ke USD secara real-time.
Baca juga:
“Kami tidak dapat berada dalam bisnis yang memiliki eksposur ke pasar di mana sekuritas, termasuk cryptocurrency, berfluktuasi.
Pengeluaran kami masih dalam dolar. Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di masa depan, tetapi semua pengeluaran kami dalam dolar, anggaran kami disetujui oleh legislatif dalam dolar, jadi ketika kami berbicara tentang menerima mata uang kripto untuk pembayaran, mereka akan diubah kembali menjadi dolar untuk tujuan kami.”
Pada tahun lalu, Gubernur Colorado yang ke-43 itu pertama kali menyampaikan gagasnnya dengan menyatakan bahwa penduduk Colorado bakal bisa membayar pajak dengan mta uang kripto. Polis juga menambahkan bahwa sejumlah kota di negara bagian tersebut kemngkinan bakal mengikuti langkah Miami dan New York dan membuat CityCoin mereka sendiri.
“Kami memiliki senator negara bagian yang hebat ini, senator Chris Hanson, yang mengejar tagihan token digital yang secara efektif akan memungkinkan token digital yang dibuat negara untuk digunakan untuk tujuan cadangan negara.”
Meski Polis berencana menerima pembayaran pajak dengan kripto pertengahan tahun 2022 ini, belum diketahui secara lebih detail waktunya. Selain itu belum ada informasi apakah penduduk Colorado menerima keputusan tersebut atau tidak.