Jadwal Putaran Kedua Proliga 2022, Gresik Petrokimia Lawan Jakarta Pertamina Jadi Laga Pembuka
JAKARTA – Kompetisi bola voli Proliga 2022 putaran kedua siap bergulir. Sebanyak 25 pertandingan akan tersaji selama empat pekan.
Putaran kedua Proliga mulai berjalan pada Jumat, 11 Februari besok hingga 6 Maret nanti. Pertandingan masih berlangsung di tempat yang sama seperti putaran sebelumnya, yakni di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Tim putri Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia melawan Jakarta Pertamina Fastron akan membuka rangkaian putaran kedua. Menyusul tim putra Jakarta Pertamina Pertamax kontra Kudus Sukun Badak menutup hari pertama pekan kelima.
Kasta tertinggi voli nasional ini sempat diganggu kasus COVID-19 yang menginfeksi pemain. Meski demikian, pihak penyelenggara tetap berusaha melanjutkan kompetisi dengan protokol kesehatan yang ketat.
Setidaknya sebanyak lima pemain Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pernah terpapar corona. Mereka adalah Hany Budiarti, Geofanny Eka Cahyaningtyas, Nur Kholisah, Brionne Butler, dan Jennifer Alvarez.
Direktur Proliga Hanny S. Surkatty sebelumnya mengatakan bahwa k0mpetisi tetap berjalan dengan mengikuti aturan. Mekanisme pertandingan dalam situasi seperti sekarang akan diterapkan dengan melihat kondisi.
Jika sesuai aturan maka laga tidak akan ditunda jika dalam satu tim masih ada sembilan pemain yang sehat dan siap bertanding. Laga hanya akan ditunda jika pemain yang terinfeksi lebih dari setengah yang didaftarkan masing-masing tim pada musim ini.
"Waktu pertandingan ditunda maksimal sepuluh hari dari jadwal awal pertandingan yang sudah diagendakan pada awal kompetisi," kata Hanny seperti dikutip dari Antara.
Baca juga:
Tim putra Jakarta Pertamina Pertamax dan tim putri Jakarta Pertamina Fastron sukses menjuarai putra pertama Proliga musim ini. Tim putra berhasil menjadi terbaik pada putaran pertama dengan mengumpulkan 11 poin dari empat kemenangan dan sekali kalah.
Sementara itu, tim putri Jakarta Pertamina sukses memuncaki klasemen putaran pertama setelah menyapu bersih semua laga dengan kemenangan. Total empat kemenangan mereka dapatkan dan mengumpulkan sebanyak 14 poin.
Berikut jadwal putaran kedua Proliga 2022:
Pekan ke-5:
Jumat, 11 Februari 2022
14.00 WIB: Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Fastron (Putri)
16.00 WIB: Jakarta Pertamina Pertamax vs Kudus Sukun Badak (Putra)
Sabtu, 12 Februari 2022
14.00 WIB: Bandung BJB Tandamata vs Jakarta Popsivo Polwan (Putri)
16.00 WIB: Jakarta BNI 46 vs Surabaya Bhayangkara Samator (Putra)
Minggu, 13 Februari 2022
11.30 WIB: Jakarta Pertamina Pertamax vs Palembang Bank Sumsel Babel (Putri)
14.00 WIB: Gresik Petrokimia vs Jakarta Elektrik PLN (Putri)
16.00 WIB: Bogor LavAni vs Kudus Sukun Badak (Putra).
Pekan ke-6 :
Jumat, 18 Februari 2022
14.00 WIB: Bandung BJB Tandamata vs Jakarta Elektrik PLN (Putri)
16.00 WIB: Surabaya Bhayangkara Samator vs Bogor LavAni (Putra)
Sabtu, 19 Februari 2022
14.00 WIB: Kudus Sukun Badak vs Palembang Bank Sumsel Babel (Putra)
16.00 WIB: Jakarta BNI 46 vs Jakarta Pertamina Pertamax (Putra)
Minggu, 20 Februari 2022
14.00 WIB: Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Pertamina Fastron (Putri)
16.00 WIB: Surabaya Bhayangkara Samator vs Kudus Sukun Badak (Putra)
Pekan ke-7:
Jumat, 25 Februari 2022
14.00 WIB: Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Fastron (Putri)
16.00 WIB: Jakarta Pertamina Pertamax vs Bogor LavAni (Putri)
Sabtu, 26 Februari 2022
14.00 WIB: Jakarta BNI 46 vs Kudus Sukun Badak (Putra)
16.00 WIB: Surabaya Bhayangkara Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel (Putra)
Minggu, 27 Februari 2022
14.00 WIB: Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Popsivo Polwan (Putri)
16.00 WIB: Jakarta BNI 46 vs Bogor LavAni (Putra)
Pekan ke-8 :
Jumat, 4 Maret 2022
14.00 WIB: Bandung BJB Tandamata vs Jakarta Pertamina Fastron (Putri)
16.00 WIB: Bogor LavAni vs Palembang Bank Sumsel Babel (Putra)
Sabtu, 5 Maret 2022
14.00 WIB: Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Elektrik PLN (Putri)
16.00 WIB: Jakarta Pertamina Pertamax vs Surabaya Bhayangkara Samator (Putra)
Minggu, 6 Maret 2022
14.00 WIB: Gresik Petrokimia vs Bandung BJB Tandamata (Putri)
16.00 WIB: Jakarta BNI 46 vs Palembang Bank Sumsel Babel (Putra)