Keluarga The Beatles Buat Tribute untuk Kenang John Lennon
JAKARTA - 8 Desember selalu dikenang sebagai hari yang menyedihkan bagi penggemar The Beatles. 41 tahun lalu, John Lennon dinyatakan meninggal setelah ditembak oleh Mark David Chapman di New York.
Sejak itu, keluarga The Beatles maupun penggemar selalu melakukan tribute untuk idola mereka. Tahun ini, keluarga John, Ringo Starr, George Harrison turut mengenang orang terdekat mereka.
Julian Lennon, anak John mengunggah beberapa foto seperti bulu putih, seorang anak di pantai, dan John di Instagram pada 8 Desember. “Terkadang, saya merasakan semuanya,” begitu bunyi salah satu foto.
Ringo Starr, rekan satu bandnya juga mengirimkan doa untuk George Harrison dan John Lennon. Tahun ini, dia mengunggah foto bersama John saat bermusik bersama. “Damai dan cinta temanku,”
Istri George, Olivia membagikan foto George dan John di tahun 1960. Dia menulis, “Yoko Sean dan Julian. Mengirim cinta kepada kalian hari ini.”
Baca juga:
Istri dari mendiang John Lennon, Yoko Ono menulis sesuatu di Twitter. Dia mengunggah foto kacamata yang dikenakan John berlumuran darah dengan sebuah cuitan.
“Lebih dari 1,5 juta orang dibunuh oleh senjata api di Amerika Serikat sejak John Lennon ditembak dan meninggal pada 8 Desember 1980,” tulis Yoko Ono.
Berbeda dari keluarga The Beatles lainnya, Yoko Ono tidak mengunggah kebersamaannya dengan John. Dia memilih menyalakan lilin di jendela dekat apartemen setiap tahun untuk mengenang kematian John.
Sementara itu, Paul McCartney belum mengunggah apapun tentang John Lennon. Pada akhir November lalu, dia sempat memposting foto bersama George Harrison untuk mengenang rekan satu bandnya namun kali ini berbeda.