Bagikan:

JAKARTA -  Pembatasan yang diterapkan membuat mayoritas aktivitas masyarakat menjadi online, tak hanya bekerja dan belajar, masyarakat juga mengakses berbagai hiburan secara online.

Berdasarkan data dari internal 3 Indonesia, kategori aplikasi yang mengalami kenaikan trafik tertinggi adalah digital entertainment seperti video streaming.

Akses aplikasi YouTube meningkat sebesar 21 persen, Netflix 59 persen, dan Viu yang mengalami kenaikan sebesar 75 persen. Adapun untuk kategori video conference, penggunaan Google Meet meningkat 430 persen, Zoom sebesar 53 persen, Webex sebesar 1.207 persen, dan Microsoft Teams sebesar 2.242 persen. Sementara untuk aplikasi percakapan daring juga mengalami kenaikan yang cukup signifikan yaitu sebesar 30 persen.

“Untuk memenuhi kebutuhan digital masyarakat yang meningkat, 3 Indonesia hadir mendukung aktivitas digital pelanggan dengan jaringan 4.5G Pro yang luas," ungkap Chief Marketing Officer 3 Indonesia, Dolly Susanto dalam keterangan yang dikutip VOI, Selasa, 24 Agustus.

Hal ini menunjukkan bagaimana cara masyarakat mencari hiburan dan tetap bersosialisasi dengan cara mengakses beragam konten secara digital. Selama periode PPKM berlangsung, juga terdapat momen Idul Adha yang menyumbang kenaikan data tertinggi pada kategori digital entertainment.

Tidak hanya 3 Indonesia, operator seluler XL Axiata juga mengalami peningkatan trafik layanan data sebesar 10 persen selama PPKM Darurat berlangsung.

"Selama PPKM memang terjadi kenaikan trafik layanan data sekitar 10 persen," ujar Group Head Corporate Communication XL Axiata, Tri Wahyuningsih kepada VOI.

Perempuan yang akrab disapa Ayu ini menjelaskan peningkatan trafik terjadi untuk akses layanan video conference terutama Zoom, Microsoft Teams, pengguna XL juga banyak yang melakukan browsing sekaligus berbelanja di situs E-commerce. Snapchat, dan Facebook juga termasuk, sedangkan layanan streaming akses data banyak digunakan pada Instagram.