YOGYAKARTA – Ternyata Indonesia memiliki game horor yang menarik untuk dimainkan. Game horor ini dibuat oleh anak bangsa dengan hasil dan kulaitas yang dapat bersaing di kancah internasional. Game horor buatan Indonesia juga dapat memacu adrenalin pemainnya. Artikel ini akan memberikan beberapa game horor asli Indonesia.
Game Horor Buatan Indonesia
Gim horor asal Indonesia ini bahkan telah memiliki penggemarnya sendiri. Bagi Anda yang ingin mencoba, berikut ini beberapa judul gim horor dari Indonesia.
- DreadOut (2014)
DreadOut adalah game horor populer yang dibuat oleh Digital Happiness, pengembang gim digital dari Bandung, Jawa Barat. Misi yang harus diselesaikan dalam game ini adalah menemukan teman-teman yang hilang di kota mati. Namun, pemain harus mengalahkan hantu hanya memakai kamera ponsel.
- Kuntilanak: The Game (2017)
Game ini akan mengajak pemain untuk menjelajahi dunia mistis demi bertahan dari kejaran dan teror kuntilanak serta setan lain. Game ini tidak hanya menegangkan namun cukup sederhana sehingga mudah dimainkan.
- Pamali: Indonesian Folklore Horror (2018)
Pada tahun 2018, developer game Bandung, StoryTale Studios merilis permainan digital berjudul Pamali: Indonesian Folklore Horror. Game ini tidak hanya menantang namun cukup memacu adrenalin. Pemain akan diajak menjelajah rumah kosong dan harus menghindari pelanggaran atau pamali agar misteri terungkap.
- Ghost Parade (2019)
Lentera Nusantara Studio merilis game Ghost Parade pada tahun 2019. Game ini cukup menarik karena pemain harus bisa pulang ke rumah dengan meminjam kemampuan hatu lokal yang ditemui. Game ini condong ke petualangan horor yang menarik untuk diikut.
BACA JUGA:
- Pulang: Insanity (2020)
Game ini dirilis pada tahun 2020 oleh develop game bernama Ozysoft. Dalam game ini pemain ditantang untuk memecahkan teka-teki yang ada di desa misterius. Teka-teki itu perlu dipecahkan agar kutukan pesugihan hilang. Game ini condong ke horor psikis.
- DreadOut 2 (2020)
Setelah sukses di versi pertamanya, Digital Happiness kembali meluncurkan DreadOut 2 pada tahun 2020. Tantangan game tidak berbeda jauh, hanya saja pemain harus melawan setan lokal dengan senjata fisik seperti pedang. Meski begitu nuansa horor yang disajikan di game kedua ini lebih nyata dan menegangkan.
- Jurnal Malam: Pulang Kampung (2020)
Anda pecinta game teka-teki? Cobalah game yang dikembangkan oleh The Digital Lounge ini. Jurnal Malam akan menantang pemain memecahkan teka-teki mistis. Salah satu keunikan game ini adalah memberikan gambaran hantu lokal, lengkap dengan efek suara dan visual yang cukup realistis.
- The Dollhouse (2020)
Develop game bernama aDreamlight Games merilis permainan berjudul Dollhouse. Game ini menantang pemain untuk melarikan diri dari rumah boneka yang misterius sekaligus menyeramkan. Pemain juga harus memecahkan teka-teki. Game ini dirilis pada tahun 2020.
Itulah beberapa daftar game horor buatan Indonesi. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.