Bagikan:

JAKARTA - Samsung Electronics kembali membuktikan dominasinya di panggung global dengan mempertahankan posisinya dalam jajaran 5 besar merek paling bernilai di dunia versi Interbrand.

Dalam daftar "Best Global Brands" oleh Interbrand, prestasi ini diraih Samsung selama lima tahun berturut-turut, dengan nilai merek mencapai 100,8 miliar dolar AS pada tahun ini, tumbuh 10 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Peningkatan signifikan brand value Samsung Electronics ini didorong oleh pertumbuhan industri AI, khususnya kepemimpinan Samsung pada AI on-device serta daya saing di sektor semikonduktor. 

Perusahaan telah memperluas portofolio produknya dengan berbagai teknologi AI terbaru, seperti seri Galaxy S24 dan berbagai perangkat BESPOKE AI.

Sejak pertama kali mencapai 5 besar pada tahun 2020, Samsung Electronics telah mengalami pertumbuhan yang mengesankan sebesar 62 persen selama empat tahun dan tetap menjadi satu-satunya perusahaan Asia di lima besar global brand.

Sebagai pemimpin di industri semikonduktor, Samsung terus berinvestasi dalam penelitian dan pengembangan untuk memenuhi permintaan yang terus meningkat terhadap teknologi AI.

"Kami sangat bangga dengan pencapaian ini," ujar YH Lee, Presiden dan Kepala Divisi Pemasaran Global Samsung Electronics. "Ini adalah hasil dari komitmen kami untuk menghadirkan inovasi yang berpusat pada pengguna dan memperluas ekosistem terhubung kami."

Selain AI, Samsung juga diakui atas upaya dalam meningkatkan pengalaman pengguna melalui platform dan produk yang terhubung, serta komitmennya terhadap keberlanjutan.