Bagikan:

JAKARTA – Seperti sistem operasi (OS) baru lainnya dari Apple, watchOS 11 juga mendapatkan banyak fitur baru untuk meningkatkan kinerja smart watch. Namun, masih ada yang kurang dari perangkat lunak baru ini.

Dilansir dari 9to5mac, Apple merombak smart watch-nya secara radikal pada akhir tahun lalu melalui peluncuran watchOS 10. Apple tidak hanya mengubah desain perangkat wearable-nya, tetapi juga mengubah tombol navigasi utama di badan Apple Watch.

Beberapa pengguna tidak menyukai perubahan ini, tetapi Apple masih belum menyertakan opsi tambahan untuk mengubah dua perubahan yang mengganggu di Apple Watch. Berikut ini dua perbaikan yang pengguna butuhkan, tetapi belum disediakan Apple.

Navigasi Pusat Kontrol

Sebelum watchOS 10 diluncurkan, tombol samping Apple Watch akan membuka App Switcher. Kini, pengguna akan diarahkan ke Pusat Kontrol saat mengeklik tombol tersebut. Pengguna yang jarang membuka Pusat Kontrol tentunya tidak menyukai perubahan ini.

Tujuan Apple sudah jelas dengan mengubah fungsi dari tombol samping, yaitu mengakses Pusat Kontrol dengan mudah dan cepat. Sebelumnya, pengguna perlu menggeser layar Apple Watch ke atas saat ingin membuka Pusat Kontrol.

Tampilan Widget

Fitur lainnya yang Apple tambahkan ke watchOS 11 adalah tampilan widget. Saat pengguna berada di tampilan jam dan menggeser layar ke bagian atas, pengguna dapat melihat beberapa widget seperti Cuaca, Kebugaran, Saham, dan masih banyak lagi.

Navigasi baru ini sebenarnya sangat berguna dan dibutuhkan oleh beberapa pengguna, tetapi masih ada pengguna yang tidak menyukai perubahannya. Meski antarmukanya menarik, sejumlah pengguna tidak suka dengan cara mengakses Tampilan Widget.