JAKARTA – Meta akan memperbarui kebijakan label AI Info di Facebook dan Instagram. Mulai pekan depan, Meta akan menghilangkan label ini dari konten yang diedit menggunakan perangkat Kecerdasan Buatan (AI).
Meski labelnya tidak terlihat, fitur ini tidak benar-benar hilang. Meta hanya menyembunyikan fiturnya agar pengguna tidak salah paham mengenai konten yang mereka lihat. Banyak pengguna yang menganggap label AI Info hanya menunjukkan konten buatan AI.
"Label tersebut (kini) lebih mencerminkan sejauh mana AI digunakan dalam konten," kata Meta melalui situs resminya. "Tujuan kami adalah selalu membantu orang mengetahui saat mereka melihat konten yang dibuat dengan AI."
Label Info AI kini dibedakan untuk konten yang memang dibuat oleh AI atau konten yang diedit menggunakan alat AI. Untuk konten yang sudah pasti dihasilkan oleh AI, Meta akan tetap menampilkan label tersebut di bawah nama akun pengguna.
Sementara itu, untuk konten yang diedit menggunakan alat berbasis AI, Meta akan memindahkan labelnya ke dalam pengaturan. Untuk melihat label tersebut, pengguna harus mengeklik ikon titik tiga di sisi kanan atas postingan dan mencari menu AI Info.
BACA JUGA:
Jika konten yang diunggah di Instagram atau Facebook dimodifikasi oleh AI, Meta akan menjelaskan mengapa foto tersebut mendapatkan label AI Info. Pengunggah mungkin menggunakan alat yang dapat mengubah foto menjadi lebih bagus berkat dukungan AI.
"Hal ini didasarkan pada sinyal yang ditambahkan oleh alat yang digunakan untuk mengubah konten. Sinyal ini dapat menunjukkan berbagai macam penggunaan AI, mulai dari retouching foto hingga pembuatan konten yang sama sekali baru," tulis Meta.