Bagikan:

JAKARTA – Selama menggunakan aplikasi seluler Google, seluruh kueri yang dicari menggunakan Google Search akan tersimpan ke dalam riwayat akun. Dalam waktu dekat, pengguna bisa merahasiakan kueri yang dicari.

Google Chrome memiliki fitur Incognito untuk menyembunyikan seluruh aktivitas pengguna selama berselancar di internet. Berdasarkan temuan 9to5google, fitur ini akan ditambahkan ke halaman pencarian langsung di aplikasi Google.

Fitur dengan nama Chrome Incognito ini akan muncul dalam bentuk pil di bagian atas keyboard. Meski di tempatkan di sisi kiri atas keyboard, tampilan dari fitur ini sangat mencolok karena ukurannya yang besar dan warnanya yang dinamis.

Setelah diluncurkan, pengguna yang baru membuka aplikasi Google dan mengeklik bilah pencarian akan mendapatkan pesan sambutan dan penjelasan yang cukup rinci mengenai penggunaan fitur Chrome Incognito.

Dari penjelasan Google, fitur ini tidak akan menyembunyikan riwayat situs yang pernah dikunjungi. Jika pengguna memakai akun kantor atau sekolah, seluruh aktivitas tetap bisa dilihat meski fitur Incognito diaktifkan.

"Jika kamu sudah memiliki mode Incognito di Chrome, cookies dan data lain bisa digunakan di seluruh tab Incognito. Data dari sesi Incognito Anda hanya akan dihapus dari Chrome saat Anda menutup semua tab Incognito," jelas Google.

Chrome Incognito untuk Google Search sedang diuji di aplikasi Google versi 15.31 beta untuk perangkat Android. Fitur ini masih diuji untuk sebagian kecil pengguna sehingga belum diketahui kapan fiturnya akan diluncurkan.