JAKARTA – Cryptocurrency kian populer seiring dengan melambungnya harga Bitcoin (BTC) dan berhasil menorehkan harga tertinggi sepanjang masa (ATH) baru. Naiknya BTC turut mendongkrak sejumlah aset kripto lain di pasar. Kondisi ini juga memicu antusiasme publik di berbagai negara, termasuk yang dialami oleh generasi muda Prancis.
Menurut laporan Franceinfo, sekitar 15% warga Prancis berusia 18-24 tahun telah terjun ke dunia kripto, angka yang jauh melampaui rata-rata nasional sebesar 9%. Fenomena ini mencerminkan pergeseran paradigma investasi di kalangan generasi muda yang lebih terbuka terhadap inovasi finansial.
kendati regulasi di Prancis melarang anak di bawah umur berpartisipasi di platform perdagangan kripto, hal ini tidak menghalangi para remaja di sana untuk memulai trading kripto secara diam-diam.
Menurut laporan Cryptonews, Mathias Vallet, seorang pemuda yang memulai trading kripto di usia 19 tahun, mengungkapkan bahwa ketegangan dan harapan akan keuntungan besar menjadi pendorong utamanya. Keuntungan yang diperolehnya bahkan telah ia gunakan untuk membiayai kuliahnya di universitas.
Bersamaan dengan itu, meningkatnya gelombang investasi kripto rupanya diikuti oleh peningkatan aktivitas penipuan alias scamming. Menurut laporan TF1, ratusan orang telah mengajukan keluhan terhadap manajer OmegaPro, platform investasi kripto di Paris yang kini sudah tutup. Élise Lucet, pembawa acara TV, turut menjadi korban penyalahgunaan gambar oleh penipu yang menciptakan artikel pers palsu untuk mempromosikan platform kripto.
BACA JUGA:
Pentingnya Edukasi Finansial
Pemerintah Prancis dan regulator keuangan dihadapkan pada tantangan untuk menyeimbangkan inovasi dengan perlindungan konsumen, terutama untuk investor muda yang rentan terhadap penipuan. Pengembangan regulasi yang transparan dan mekanisme perlindungan investor dapat mencegah eksploitasi dan memastikan para remaja dapat berinvestasi dengan aman.
Di saat tren investasi kripto yang semakin tinggi di kalangan para remaja Prancis, edukasi finansial menjadi hal yang penting untuk mengantisipasi terjadinya penipuan. Inisiatif edukasi finansial oleh lembaga keuangan dan komunitas kripto dapat membantu menyediakan sumber daya yang diperlukan untuk memahami pasar yang volatil ini.