Bagikan:

JAKARTA – ICEYE, produsen mikrosatelit asal Finlandia, meluncurkan produk baru yang disebut Ocean Vision. Layanan yang diperkenalkan pada Kamis, 7 Maret ini dirancang sebagai pengawas lautan.

Ocean Vision merupakan rangkaian produk dari Radar Apertur Sintesis (SAR). Produk pertama yang sudah tersedia untuk saat ini adalah Ocean Vision Detect yang mampu memotret lebih dari 80 ribu kilometer persegi dalam satu gambar.

Perangkat ini bisa mendeteksi, mengidentifikasi, mengkarakterisasi, dan melacak aktivitas lautan secara global. Dengan wawasan yang luas mengenai keberadaan, lokasi, dan ukuran kapal di laut, pihak berwenang bisa memitigasi tindakan yang mengancam.

Kepala Produk Data ICEYE, John Cartwright, mengatakan bahwa satelit SAR bisa mendeteksi kapal di siang hari, malam hari, atau saat kondisi cuaca buruk. Oleh karena itu, Ocean Vision bisa menjadi solusi untuk mengetahui situasi genting di laut.

"Ocean Vision mengambil kekuatan SAR satu langkah lebih jauh, membantu pelanggan sektor publik dan swasta dengan mudah mengakses informasi penting yang dapat menginformasikan pengambilan keputusan mereka selama situasi yang sangat kritis di laut," kata Cartwright di blog resmi ICEYE.

Cartwright menambahkan bahwa teknologi ini telah menunjukkan akurasi yang begitu baik di latihan multinasional belum lama ini. Ocean Vision Detect mampu mengidentifikasi kapal-kapal yang terlibat dalam perdagangan gelap hingga penyelundupan ilegal.

"Ocean Vision Detect memiliki potensi besar bagi LSM lingkungan hidup untuk melacak penangkapan ikan ilegal, tidak dilaporkan, dan tidak diatur serta memantau lokasi yang tidak dapat diakses dan Kawasan Konservasi Laut," jelas Cartwright.

Ocean Vision Detect akan menggabungkan kemampuan dari konstelasi satelit ICEYE dan alur kerja berbasis pembelajaran mesin. Penggabungan ini akan memberikan data turunan dari data SAR agar pelanggan bisa mengakses dan menganalis informasi secara cepat.