Bagikan:

JAKARTA – Kejelasan regulasi kripto di Amerika Serikat telah menjadi topik hangat dalam beberapa bulan terakhir. Pasalnya regulator AS telah melakukan penegakan hukum terhadap industri kripto dan menyeret nama besar seperti Binance dan Coinbase. Komunitas kripto menilai kondisi ini merupakan tindakan sewenang-wenang regulator akibat tidak adanya kejelasan hukum.

Berdasarkan laporan dari Coingape, belum lama ini perwakilan AS Maxine Waters telah meminta pandangan Ketua Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC), Gary Gensler, serta Menteri Keuangan, Janet Yellen, terkait proposal legislatif yang bertujuan merevisi struktur pasar terkait aset digital.

Hal ini terjadi setelah para pemimpin Komisi Jasa Keuangan DPR Amerika Serikat  dan Komite Pertanian baru-baru ini memperkenalkan rancangan undang-undang untuk memberikan kerangka kerja dan pedoman yang lebih jelas dalam industri kripto. Menariknya, Ketua SEC baru-baru ini mendapat kritik dari komunitas karena menganggap semua mata uang kripto, kecuali Bitcoin, sebagai sekuritas.

Pada awal bulan Juni 2023, pasar kripto menjadi saksi dari tindakan penegakan hukum yang intens dengan dilakukannya tuntutan hukum terhadap Coinbase dan Binance, dua bursa kripto terbesar. Kedua bursa tersebut dituduh melanggar undang-undang sekuritas.

Sehubungan dengan hal ini, Perwakilan Waters meminta Gensler untuk memberikan penjelasan kepada anggota Komite Jasa Keuangan DPR mengenai pandangannya terhadap proposal yang diajukan.

Rincian mengenai kehadiran Gensler di hadapan komite akan diungkapkan dalam tanggapan tertulis yang akan disampaikan pada akhir Juni 2023. Di samping itu, Yellen diharapkan memberikan penjelasan singkat mengenai tanggapannya pada tanggal yang sama. Dalam surat kepada Gensler.

Sementara itu, ringkasan putusan dalam gugatan SEC terhadap Ripple diharapkan akan disampaikan sebelum akhir tahun 2023. Hasil dari putusan ini berpotensi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pasar kripto, karena dapat menjadi preseden hukum dalam perdebatan antara status sekuritas dan komoditas.

Perkembangan ini menunjukkan upaya pemerintah AS untuk mengatur dan memberikan kerangka hukum yang lebih jelas dalam industri kripto. Dalam beberapa tahun terakhir, pasar kripto telah tumbuh dengan pesat, dan dengan pertumbuhan tersebut, meningkat pula kekhawatiran terkait keamanan, transparansi, dan perlindungan konsumen. Dengan adanya proposal revisi struktur pasar ini, diharapkan akan ada ketertiban yang lebih baik dalam industri kripto dan meningkatnya kepercayaan dari para pelaku pasar serta pemerintah.

Masih banyaknya perdebatan dan tantangan yang harus dihadapi, maka langkah-langkah ini menunjukkan adanya keseriusan pemerintah AS dalam menghadapi perubahan ekosistem keuangan yang disebabkan oleh perkembangan aset digital. Seiring dengan perkembangan ini, dunia kripto harus bersiap menghadapi perubahan regulasi yang mungkin akan mempengaruhi berbagai aspek industri ini.