Apple Diprediksi Luncurkan iPhone 14 September Nanti, Ada Empat Varian Berbeda yang Muncul
Apple iPhone 14, dikabarkan akan diluncurkan antara bulan September dan Oktober tahun ini. (foto: twitter @rendersbyian)

Bagikan:

JAKARTA - Apple iPhone 14, dikabarkan akan diluncurkan antara bulan September dan Oktober tahun ini. Perusahaan gadget asal Amerika Serikat itu kemungkinan juga akan meluncurkan model baru yakni iPhone 14 Max. Sebuah bocoran gambar terbaru ditemukan dari empat desain model iPhone 14 membuat para ahli menebak-nebak model iPhone terbaru ini.

Apple, selain mengeluarkan model iPhone 14 Pro Max 6,7 inci, ada pula iPhone 14 Pro 6,1 inci yang juga akan dikeluarkan menurut bocoran itu. Dalam bocoran yang dimuat di Quick Review Lab di Cina, Apple juga dikabarkan akan mengeluarkan model mini iPhone 14 5,4 inci.

Munculnya iPhone 14 Max layar lebar dapat menjadi opsi baru yang menarik bagi penggemar iPhone yang memiliki anggaran terbatas. Lagi pula, Apple kini telah menunjukkan kecenderungan untuk menyebarkan layar terbaiknya dan CPU tingkat atas di semua model iPhone-nya. Mereka juga terus menggunakan hal-hal seperti susunan kamera, penyimpanan, dan memori untuk menyesuaikan harga jualnya.

IPhone 14 Max 6,7 inci dapat, dari segi harga akan berada di antara iPhone 14 dan 14 Pro. Namun akan tetap menawarkan, layar lebar, dan lebih sedikit fitur dari apa yang bisa didapatkan di kelas teratas.

Tren konsumen iPhone saat ini, konon lebih ponsel dengan layar yang besar. Standar unggulan di model iPhone dan Android adalah perangkat berukuran 6,5 inci atau lebih besar. Masalahnya, ponsel layar lebar biasanya membawa harga yang besar juga. Model iPhone 14 Max bisa menjadi pilihan yang pas bagi calon pembeli yang masih ingin berhemat, punya ponsel dengan layar lebar namun fiturnya belum maksimal.

Sementara untuk iPhone 14 Mini, diyakini akan lebih cocok untuk mereka yang memiliki tangan kecil dan mungkin lebih suka layar yang sama kecilnya. Sementara untuk fitur juga bukan yang tercanggih namun bisa menegaskan teknologi Apple yang ada di ponsel itu.

Namun jangan berharap terlalu banyak pada bocoran ini. Bisa jadi  iPhone 14 yang akan meluncur akhir tahun  nanti, akan jauh berbeda dibandingkan bocoran ini.