Bagikan:

JAKARTA - VNG segera merilis salah satu gim dari seri RPG Cult Classic Ys, yang berjudul Ys 6 Mobile The Ark of Napishtim. Gim ini merupakan seri keenam dan sempat dirilis untuk PC pada 2003 silam. 

VNG membuka masa pra-registrasi mulai pada tanggal 16 April hingga 5 Mei. Kemudian, pemain yang mengikuti pra-registrasi akan mendapat akses eksklusif untuk dilanjutkan ke tes alpha pada tanggal 21 - 26 April.

Marketing Lead VNG Indonesia, Sheilla Pinem, mengatakan dalam siaran persnya pada Senin, bahwa YS merupakan RPG aksi yang sudah eksis pertama kali sejak tahun 1987, melalui Ys I: Ancient Ys Vanished, hingga Ys IX: Monstrum Nox yang terbit di tahun 2019. 

Serial Ys itu sendiri bercerita tentang Adol Christin dan Dogi yang berpetualang dan menghadapi hal-hal menegangkan. Gim ini sudah terlebih dahulu rilis di region Taiwan, Hongkong, Macau dan Jepang dan sukses diunduh oleh jutaan pemain dan terus bertambah.

"Ys 6 mobile sendiri hadir dengan gameplay dan visual yang sudah dikembangkan sesuai dengan perkembangan jaman, jadi lebih mudah diterima oleh gamer Indonesia," kata Sheilla.

"Sekuel yang banyak dan rentang waktu yang panjang tersebut membuktikan bahwa kisah Ys series sangatlah populer dan memiliki penikmat di mana-mana, termasuk di Indonesia,"

Oleh karena itu, Jhonsen Lim selaku Product Operation Lead VNG Indonesia berharap agar Ys 6 mobile akan menjadi pilihan utama para gamers di Indonesia yang mencari sebuah cerita yang menarik, In game voice yang anime sekali, dan sistem card yang sangat unik.