Bagikan:

JAKARTA - Berbeda dengan Apple, tahun ini Meta memutuskan untuk mengambil libur pada acara konferensi pengembang yang dijuluki F8.

"Mirip dengan tahun-tahun sebelumnya, kami mengambil jeda singkat dalam pemrograman dan tidak akan mengadakan F8 pada tahun 2022 sementara kami mempersiapkan inisiatif baru yang semuanya disesuaikan dengan bab berikutnya dari internet, dan bab berikutnya dari perusahaan kami juga," ungkap perwakilan Meta, Diego Duarte Moreira.

Moreira menambahkan, inisiatif baru itu termasuk membangun metaverse. Mirip dengan tahap awal web, membangun metaverse akan menjadi upaya kolaboratif di setiap tahap dengan perusahaan lain, konten kreator, dan para pengembang.

Melansir laman blog resmi Meta, Kamis, 7 April, sebagai gantinya, Moreira mengatakan Meta akan menyelenggarakan acara perpesanan bisnis perdana perusahaan yang dijuluki Conversation, berlangsung pada 19 Mei mendatang.

"Kami senang terhubung dengan Anda di acara pengembang kami yang lain sepanjang tahun, termasuk acara perpesanan bisnis perdana kami, Conversation, pada 19 Mei," ujar Moreira.

Selain itu, perusahaan juga berencana akan memiliki gelaran Connect lain akhir tahun ini yang berfokus pada penawaran platform VR, AR, dan metaverse.

Diketahui, pada Connect Oktober 2021 lalu, Facebook mengumumkan rebranding menjadi Meta, jadi sepertinya perusahaan akan memiliki beberapa berita besar untuk dibagikan di acara tersebut nantinya.

"Kami juga berharap dapat terhubung dengan Anda di Connect akhir tahun ini, di mana kami akan membagikan yang terbaru tentang penawaran platform VR, AR, dan metaverse kami," tutur Moreira.

Perlu diketahui, tidak hanya Meta yang memiliki acara pengembang seperti ini. Adapun Google I/O yang akan berlangsung pada 11 dan 12 Mei, sementara Apple baru saja mengumumkan bahwa WWDC 2022 akan diadakan pada 6 hingga 10 Juni. Keduanya akan sepenuhnya digelar secara virtual.