JAKARTA – Baru-baru ini pihak Apple dikabarkan segera meluncurkan fitur baru yang memungkinkan pengguna iPhone untuk melakukan pembayaran kripto di berbagai merchant, usaha kecil, dan pengecer besar yang ada di Ameriaka Serikat.
Fitur tersebut bernama Tap to Pay, akan menawarkan fungsi pembayaran tanpa kontak ke jutaan pedagang di negeri Paman Sam. Termasuk Apple Pay, kartu debit, kartu kredit, serta dompet digital.
Dilansir dari Cryptoptato, fitur Tap to Pay tidak memerlukan perangkat keras tambahan maupun jaringan pembayaran. Pengumuman tersebut mengungkapkan bahwa Tap to Pay di iPhone akan bekerja dengan kartu kredit dan debit tanpa kontak dari jaringan pembayaran terkemuka, seperti American Express, Discover, Mastercard, dan Visa.
Ini berarti bahwa pelanggan akan dapat menggunakan kepemilikan cryptocurrency mereka untuk melakukan pembayaran lewat Tap to Pay. Meskipun pelanggan tidak akan dapat menyelesaikan transaksi langsung untuk Bitcoin dan aset digital lainnya, mereka akan dapat membelanjakan kepemilikan mereka melalui kartu Coinbase, Visa, Crypto.com, dan lainnya.
BACA JUGA:
Jennifer Bailey, wakil presiden perusahaan untuk Apple Pay dan Apple Wallet, menggarisbawahi fenomena yang berkembang dari konsumen yang mengetuk untuk membayar dengan dompet digital dan kartu kredit. Bailey menegaskan bahwa fitur iPhone yang akan segera diluncurkan. Ini disebut-sebut bakal menjadikan transaksi bisnis berjalan dengan “cara yang aman, private, dan mudah”.
“Berkolaborasi dengan platform pembayaran, pengembang aplikasi, dan jaringan pembayaran, kami membuatnya lebih mudah dari sebelumnya untuk bisnis dari semua ukuran — dari solopreneur hingga pengecer besar — untuk menerima pembayaran tanpa kontak dengan mulus dan terus mengembangkan bisnis mereka,” ujar Bailey.
Apple selanjutnya mengumumkan bahwa perusahaan jasa keuangan swasta, Stripe, akan menjadi platform pembayaran pertama yang menawarkan Tap to Pay di iPhone kepada pengguna bisnisnya dan akan menggunakan platform aplikasi pembayaran tambahan di penghujung tahun 2022 ini.